Moneter dan Fiskal

Tok! Thomas Djiwandono Terpilih Jadi Deputi Gubernur BI Gantikan Juda Agung

Poin Penting

  • Komisi XI DPR RI menetapkan Thomas Djiwandono sebagai Deputi Gubernur BI menggantikan Juda Agung, usai fit and proper test pada 26 Januari 2026.
  • Penetapan dilakukan secara musyawarah mufakat, dengan pertimbangan Thomas dapat diterima seluruh fraksi dan dinilai kuat secara kapasitas.
  • Thomas dinilai unggul dalam pemahaman sinergi kebijakan moneter dan fiskal, serta mendorong kelincahan pengambilan keputusan untuk memperkuat pertumbuhan ekonomi.

Jakarta – Komisi XI DPR RI menetapkan Thomas Djiwandono sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) usai menjalni fit and proper test pada Senin, 26 Januari 2026. Thomas menggantikan Juda Agung yang mengundurkan diri pada 13 Januari 2026.

Thomas terpilih berdasarkan hasil musyawarah mufakat, baik pimpinan maupun anggota Komisi XI. Keputusan tersebut diputuskan dalam waktu lebih dari 30 menit melalui rapat internal.

“Diputuskan bahwa yang menjadi Deputi Gubernur BI pengganti Bapak Juda Agung yang mengundurkan diri adalah bapak Thomas Djiwandono,” ujar Mukhamad Misbakhun, Ketua Komisi XI DPR RI usai menggelar rapat internal di DPR, Senin, 26 Januari 2026.

Baca juga: Fit and Proper Test Calon DG BI, Thomas Djiwandono Beberkan Strategi ‘GERAK’, Apa Itu?

Mishbakhun mengungkapkan alasan terpilihnya keponakan Presiden Prabowo Subianto ini tak lepas dari figurnya yang bisa diterima oleh semua partai politik.

Selain itu, Thomas dalam fit and proper test menjelaskan dengan sangat bagus terkait dengan membangun sinergi kebijakan moneter dan fiskal, sehingga memberikan penguatan terhadap pertumbuhan ekonomi, serta membangun kelincahan dalam proses pengambilan keputusan.

“Dan menurut saya memang itu isu yang sedang kuat saat ini. Bagaimana membangun sinergi yang saling menguatkan antara monetary policy dan fiscal policy,” pungkasnya.

Setelah ditetapkan di Komisi XI DPR RI,hasil keputusan tersebut akan dilaporkan oleh Komisi XI di Rapat Sidang Paripurna.

Baca juga: Pencalonan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI Dinilai Bisa Picu Kegelisahan Pasar

Diharapkan Deputi Gubernur BI terpilih Thomas Djiwandono dapat memberikan kontribusi positif terhadap kebijakan yang akan diambil oleh Bank Indonesia ke depannya. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Segini Kekayaan Thomas Djiwandono yang Terpilih Jadi Deputi Gubernur BI

Poin Penting Thomas Djiwandono terpilih sebagai Deputi Gubernur BI menggantikan Juda Agung usai lolos fit… Read More

19 mins ago

Rupiah Ditutup Menguat, Efek Thomas Djiwandono Terpilih Jadi DG BI?

Poin Penting Nilai tukar rupiah menguat 0,23 persen ke level Rp16.782 per dolar AS setelah… Read More

49 mins ago

BTN Mau Dirikan Anak Usaha Asuransi dan Multifinance, Siapkan Dana Segini

Poin Penting BTN akan mendirikan anak usaha asuransi umum (modal ±Rp250 miliar) dan multifinance (investasi… Read More

2 hours ago

Eks Wamenaker Noel Tantang Dakwaan KPK, Siap Terima Hukuman Mati

Jakarta - Mantan Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel), menyatakan siap dihukum mati apabila… Read More

2 hours ago

Genjot Bisnis, BTN Bakal Lakukan Sejumlah Aksi Korporasi Tahun Ini

Poin Penting BTN menyiapkan pendirian anak usaha asuransi umum dan multifinance, serta rencana penambahan modal… Read More

2 hours ago

Thomas Djiwandono Tegaskan Sudah Mundur dari Gerindra per 31 Desember 2025

Poin Penting Thomas Djiwandono menyatakan telah mundur dari Partai Gerindra sejak 31 Desember 2025, termasuk… Read More

2 hours ago