News Update

Tok, Pemerintah Perpanjang PPKM Level 4 Hingga 2 Agustus 2021

Jakarta – Pemerintah kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 untuk yang kedua kalinya. Kebijakan ini diperpanjang satu pekan lagi, terhitung dari tanggal 26 Juli hingga 2 Agustus 2021.

“Dengan mempertimbangkan aspek kesehatan, ekonomi, dan dinamika sosial, saya memutuskan untuk melanjutkan penerapan PPKM Level 4 dari tanggal 26 Juli sampai dengan 2 Agustus 2021,” ujar Presiden Joko Widodo pada pidatonya di kanal YouTube Sekretariat Presiden, 25 Juli 2021.

Meskipun demikian, Presiden Jokowi menyatakan akan ada beberapa penyesuaian terkait dengan mobilitas masyarakat. Berikut adalah penyesuaian-penyesuaian tersebut:

  1. Pasar rakyat yang menjual sembako sehari-hari diperbolehkan buka seperti biaya dengan protokol kesehatan ketat
  2. Pasar rakyat yang menjual selain kebutuhan pokok bisa dibuka dengan kapasitas maksimum 50% sampai dengan pukul 15.00. Pengaturan lebih lanjut akan dilakukan oleh Pemda.
  3. Pedagang kaki lima, toko kelontong, agen atau outlet voucher, pangkas rambut, laundry, pedagang asongan, bengkel kecil, cuci kendaraan dan usaha-usaha kecil lain yang sejenis diizinkan untuk buka hingga pukul 21.00. Pengaturan teknisnya diatur oleh Pemda.
  4. Warung makan, pedagang jajanan, dan sejenisnya yang memiliki tempat usaha di ruang terbuka diizinkan buka dengan protokol ketat hingga pukul 20.00 dan maksimum waktu makan setiap pengunjung adalah 20 menit.

Mengutip dari situs covid.co.id, kasus terkonfirmasi positif secara harian masih naik 38.679 per 25 Juli 2021. Sementara itu, jumlah kesembuhan harian naik hingga mencapai 37.640 pasien dan jumlah kematian harian sayangnya juga naik hingga 1.266 kasus per hari. Di sisi lain, kasus aktif Covid-19 tercatat turun dengan 227 kasus per hari. (*)

Editor: Rezkiana Np

Evan Yulian

Recent Posts

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

1 hour ago

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

3 hours ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

3 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

3 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

4 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

4 hours ago