News Update

Tips Cegah Tertular Covid19 di Toilet Umum

Rasa kekhawatiran masyarakat akan penyebaran Covid19 sangat beralasan. Selain jumlah korban yang masih terus bertambah, dalam era new normal, aktivitas orang kembali marak. Sehingga, potensi penggunaan fasilitas umum, seperti toilet juga rawan terkontaminasi Covid19.

Diketahui, virus ini dapat menular melalui droplet yang menempel di permukaan benda. Agar tidak tertular virus, berikut sejumlah tips aman untuk menggunakan toilet di tempat umum:

1 Jangan melepas masker saat ke toilet atau di toilet

Masker merupakan alat pencegahan infeksi yang digadang-gadang ampuh untuk Covid-19. Dengan menggunakan masker, peluang tertular Covid-19 semakin kecil. Sebab, masker akan melindungi dari droplet yang dikeluarkan atau terhirup.

Selain itu, saat kita memasuki toilet umum, kadang kita juga bertemu dengan bayak orang ber lalu lalang keluar dan masuk.

2 Jangan terlalu banyak sentuh benda di toilet

Ketika menggunakan toilet, sebaiknya jangan terlalu banyak menyentuh benda-benda di sekitar toilet. Oleh karena itu, gunakanlah toilet secara efektif, seperti hanya menyentuh selot kunci pintu, penutup kloset dan keran cuci tangan.

Semakin bayak benda yang disentuh, potensi virus menempel di tangan semakin besar.

3 Wajib cuci tangan

Setelah menggunakan toilet, apa pun yang disentuh, sebaiknya langsung mencuci tangan menggunakan sabun. Sebab, penularan virus lewat permukaan sangat mungkin terjadi dan dengan mencuci tangan menggunakan sabun akan memutus rantai penularan. 

4 Keringkan tangan dengan tisu

Selanjutnya, keringkan tangan menggunakan tisu daripada menggunakan pengering otomatis. Dalam sebuah penelitian, pengering otomatis dapat menyebarkan aerosol yang terkontaminasi permukaan lain. 

6 Jangan menyentuh wajah

Tangan menjadi sumber kuman atau virus. Karena tangan sering kali menyentuh permukaan benda. Sebaiknya, hindari menyentuh wajah terutama jika belum dapat memastikan apakah tangan sudah bersih dari kuman atau belum.

Pasanya, virus dapat menginfeksi tubuh dengan masuk melalui mulut, hidung, atau cairan pada mata. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

5 hours ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

11 hours ago

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

16 hours ago

Dukung Transformasi Digital, DMMX Luncurkan Dua Inovasi Produk Ini

Jakarta - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) terus berupaya mendukung transformasi digital, khususnya bagi… Read More

16 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

17 hours ago

BRI Insurance Beri Literasi Asuransi Syariah kepada Santri Pondok Pesantren di Sukabumi

Jakarta - Dalam rangka mendukung upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan, BRI Insurance berkomitmen turut… Read More

18 hours ago