News Update

Tingkatkan Layanan, Bank Banten Gandeng MNC Group

Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) memperluas ekspansi bisnis dengan menggandeng PT. MNC Kapital Indonesia Tbk (MNC Kapital).

Kerjasama tersebut mengenai penyediaan solusi jasa keuangan oleh unit bisnis yang berada di bawah MNC Kapital.

“Sebelumnya satu-satu. Dengan MNC Sekuritas dan lain-lain. Sekarang kita sudah kerjasama semuanya,” kata Direktur Utama Bank Banten, Fahmi Bagus Mahesa di Jakarta, Senin, 14 Agustus 2017.

Ia mengatakan, melalui nota kesepahaman ini maka berbagai produk unggulan yang dimiliki oleh Bank Banten akan bersinergi dengan unit bisnis yang ada dibawah MNC Kapital, yaitu PT MNC Asset Management, PT MNC Life Assurance, PT MNC Asuransi Indonesia, PT MNC Finance, PT MNC Sekuritas, PT MNC Guna Usaha Indonesia, PT Bank MNC Internasional, Tbk.

“Nota kesepahaman ini akan memperkuat sinergi antara Bank Banten dengan MNC Group. Dengan keberadaan MNC group yang memiliki unit bisnis dan jaringan yang luas, potensi pemasaran dan kerjasama yang dijalin bersama Bank Banten akan semakin besar dan berkembang. Tentu kami berharap kerjasama ini akan menguntungkan bagi kedua belah pihak,” tutur Fahmi.

Fahmi sendiri mengaku terus berinovasi demi memberikan layanan terbaik kepada nasabah. Saat ini, 65 Kantor Cabang Bank Banten di seluruh Indonesia seluruhnya dapat menerima pembayaran pajak.

Selain 95 ATM yang saat ini tersebar di seluruh Indonesia, Bank Banten juga telah mengoperasikan mobil kas keliling yang disebut Bank Banten SmartVan (Sarana Mobil Antar Transaksi).

Bank Banten SmartVan dilengkapi dengan ATM melengkapi customer service dan teller yang ditugaskan untuk dapat melayani nasabah seperti di Kantor Cabang.

Saat ini sudah beroperasi 5 unit SmartVan di wilayah Banten untuk melayani transaksi tunai dan non tunai.

Layanan berbasis teknologi lainnya pun akan dikembangkan sejalan dengan meningkatnya kebutuhan nasabah akan kemudahan, kecepatan, dan keamanan dalam bertransaksi. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

PHE OSES Resmi Salurkan Gas Bumi Ke PLTGU Cilegon

Jakarta -  PT Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE OSES) resmi menyalurkan gas bumi ke… Read More

5 hours ago

Transformasi Aset, PLN Integrasikan Tata Kelola Arsip dan Dokumen Digital

Jakarta - PT PLN (Persero) meluncurkan program Gerakan Tertib Arsip (GEMAR) dan aplikasi New E-Arsip… Read More

6 hours ago

Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa Dukung Peningkatan Kinerja Keselamatan

Jakarta - Demi meningkatkan kinerja keselamatan dan integritas aset, Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa dan PT Badak… Read More

7 hours ago

Jumlah Peserta Regulatory Sandbox Menurun, OJK Beberkan Penyebabnya

Jakarta - Penyelenggara inovasi teknologi sektor keuangan (ITSK) harus melewati regulatory sandbox milik Otoritas Jasa… Read More

10 hours ago

OJK Siap Dukung Target Ekonomi 8 Persen, Begini Upayanya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut bersedia mendukung target pertumbuhan ekonomi 8 persen Presiden… Read More

14 hours ago

BPKH Ajak Pemuda Gunakan DP Haji sebagai Mahar Pernikahan

Jakarta - Saat ini, secara rata-rata masa tunggu untuk melaksanakan ibadah haji di Indonesia bisa… Read More

15 hours ago