News Update

Tingginya Tingkat Financial Deepening Dorong Perusahaan Masuk Pasar Modal

Jakarta – Eko B. Supriyanto selaku Chairman of Infobank Institute menegaskan pentingnya peran investor institusional untuk menopang pasar keuangan nasional melalui financial deepening. Dengan tingginya tingkat financial deepening, maka hal itu akan mendorong perusahaan-perusahaan masuk ke pasar modal.

“Semakin banyak investor institusional masuk ke pasar modal akan semakin bagus, karena akan berperan penting dalam financial deepening. Portofolio 98% investor institusional itu akan mendorong financial deepening lebih cepat,” ujarnyadalam InfobankTalkNews Media Discussion bertema ‘Peran Investor Institusi Lokal Dalam Rangka Pendalaman Finansial Instrumen Saham & Surat Berharga Negara’ yang digelar secara virtual, Rabu, 10 Maret 2021.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa dengan semakin tingginya financial deepening, dan banyaknya perusahaan-perusahaan masuk ke pasar modal, maka dengan sendirinya hal itu akan meningkatkan market cap.

“Jadi kualitas-kualitas saham yang masuk ke pasar modal, itulah yang kita dorong untuk terus dilakukan,” tambahnya.

Namun, dirinya juga menjelaskan pentingnya peran environment atau lingkungan yang mendukung untuk investasi, sehingga dukungan investasi tidak hanya terletak pada banyaknya instrumen pasar modal atau saham yang akan dibeli dan dijual.

“Misalnya apakah risiko yang ada di pasar itu adalah risiko memang benar-benar karena market, kalau iya maka memang harus kita dorong. Mau beli saham ya ada turun ada naik, mau cuan harus mau amsiong juga. Seperti BPJS TK misalnya. Ketika BPJS TK ada tuduhan unrealized loss menjadi sebuah kejahatan, dugaan korupsi BPJS TK ikut seret IHSG anjlok 2%. Dan ini menjadi peristiwa yang buruk, bukan hanya untuk BPJS TK, tapi juga investor institusional yang lain. Namun demikian, saya yakin ketika IHSG jadi 7.000, maka saya yakin di situ ada yang namanya unrealized gain,” jelasnya lagi. (*) Steven Widjaja

Suheriadi

Recent Posts

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

29 mins ago

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

2 hours ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

3 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

3 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

3 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

3 hours ago