Jakarta – Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu sektor ekonomi penting Indonesia karena kontribusinya kepada perekonomian nasional. Untuk itu, Bank Indonesia (BI) melakukan tiga inisiatif untuk semakin mendorong pemberdayaan UMKM.
“Ada 3 inisiatif yang kita lakukan. Satu adalah kegiatan boarding UMKM. Kami mendorong UMKM-UMKM baru untuk bergabung dengan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) dengan kurasi dan digitalisasi yang lebih baik,” ungkap Gubernur BI Perry Warjiyo pada paparan virtualnya, Kamis, 24 Februari 2022.
Kemudian, BI juga mendorong business matching ekspor antara UMKM dengan mitra-mitra ekspor luar negeri sebagai inisiatif kedua. Dengan ini, produk-produk UMKM bisa semakin merambah pasar internasional.
Ketiga, BI melakukan sosialisasi UMKM kepada kaum muda, terutama Generasi Z. Perry menyebut, BI setidaknya sudah melakukan sosialisasi kepada 10 ribu generasi muda sebagai upaya membangun kecintaan produk lokal UMKM.
“Mari, kita panen lebih banyak UMKM untuk masuk ke Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI). Kita akan terus tingkatkan untuk tahun 2022 ini,” ucapnya. (*)
Editor: Rezkiana Nisaputra
Jakarta - Phintraco Sekuritas memproyeksikan bahwa pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada esok hari,… Read More
Jakarta - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) mencatatkan kinerja positif pada lini… Read More
Jakarta - Morgan Stanley Capital International (MSCI) pada Jumat (11/4) telah mengumumkan bahwa tiga emiten… Read More
Jakarta - PT Asuransi Jiwa ASTRA (Astra Life) kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan perlindungan finansial… Read More
Jakata – Wakil Menteri Investasi dan Hilirisasi/Wakil Kepala BKPM, Todotua Pasaribu menyebutkan bahwa sektor minyak dan gas… Read More
Jakarta – Pemerintah akan segera membentuk satuan tugas atau satgas Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) dan satgas deregulasi… Read More