News Update

Tiga Cara BI Ciptakan Ketahanan Ekonomi

Jakarta – Indonesia perlahan-lahan mulai memasuki masa pemulihan ekonomi dari pandemi Covid-19. Sinergi kebijakan antara Bank Indonesia bersama pemerintah dan perbankan menciptakan ketahanan ekonomi nasional yang mampu mempertahankan perekonomian di posisi -2,07% tahun lalu.

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyebut ada 3 cara bank sentral untuk ikut berpartisipasi dalam menciptakan ketahanan ekonomi. Pertama adalah dengan berpartisipasi dalam pembiayaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) melalui pembelian surat berharga negara atau SBN di pasar perdana yang dipergunakan untuk membiayai vaksinasi.

“Distribusi vaksinasi tidak menjadi masalah dan terus berlanjut hingga saat ini. BI terus membantu pemerintah untuk mengamankan suplai vaksin dan permasalahan keuangan tidak jadi masalah,” jelas Perry pada paparannya di Jakarta, 22 April 2021.

Cara kedua adalah dengan melanjutkan stimulus fiskal. Pemerintah melalui Kementerian Keuangan terus melanjutkan stimulus fiskal dengan menambah porsi defisit fiskal. Setiap tahunnya, defisit fiskal terus turun dan Bank Indonesia turut menjaga kestabilan perkonomian melalui kebijakan ini dan ikut berperan dalam mendanai defisit fiskal.

Kemudian, cara ketiga adalah dengan melanjutkan stimulus moneter. Bank Indonesia sudah memotong suku bunga acuan dengan cukup agresif sebesar 100bps pada tahun lalu. Pemotongan ini menjadi yang terendah di sepanjang sejarah. Selain itu, kebijakan makroprudensial juga diterapkan BI untuk memberi dukungan pada sektor riil.

Melalui ketiga cara ini, Bank Indonesia mampu terus bersinergi dengan pemerintah dan perbankan untuk menjaga kestabilan perekonomian nasional. Dengan sinergi kebijakan kuat, ketahanan ekonomi tercipta seperti yang tercermin tahun lalu mampu kembali terulang pada tahun ini. (*) Evan Yulian Philaret

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

8 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

8 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

10 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

10 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

12 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

12 hours ago