Categories: Moneter dan Fiskal

The Fed Tahan Suku Bunga, Ketidakpastian Semakin Panjang

Pemerintah perlu memperhatikan kondisi global dalam menentukan asumsi-asumsi makro Indonesia. Rezkiana Nisaputra

Jakarta – Keputusan bank sentral Amerika Serikat (AS) yang menahan suku bunganya (fed fund rate), telah membuat ketidakpastian semakin panjang. Pasalnya, sebagian negara sudah mengantisipasi akan rencana The Fed untuk menaikkan suku bunganya pada September ini.

Demikian pernyataan tersebut seperti disampaikan oleh Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro, di Gedung Parlemen, Jakarta, Senin, 21 September 2015. “Ada ketidakpastian global. Belum naiknya ini (suku bunga AS) karena ekonomi AS belum cukup, maka akan muncul ketidakpastian lebih panjang,” ujarnya.

Menurut Bambang, pemerintah perlu memperhatikan kondisi global dalam menentukan asumsi-asumsi makro Indonesia. Terlebih, dalam metting yang dilakukan FOMC telah memutuskan untuk menahan suku bunganya, sehingga dalam menentukan asumsi makro pemerintah harus perhatikan kondisi tersebut.

“Kami sudah sampaikan jawaban tertulis terkait asumsi makro seperti yang diamanatkan dalam aturan terdahulu. Kami lihat ketika kami buat perkiraan, kami harus benar-benar perhatkan keputusan yang diambil FOMC Kemarin,” tukas Bambang.

Ditempat yang sama Gubernur Bank Indonesia, Agus DW Martowardojo menambahkan, bahwa keputusan The Fed untuk menunda kenaikan suku bunganya, telah membuat ketidakpastian global semakin tinggi. Terlebih, hal ini diperparah dengan adanya pemulihan ekonomi global yang belum sesuai harapan.

“Sejalan dengan ketidakpastian global, bahwa pemulihan global masih belum sesuai harapan dan penundanaan kenaikan the fed timbulkan ketidakpastian lagi,” tutup Agus. (*)

Apriyani

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

3 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

3 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

5 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

5 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

7 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

7 hours ago