Market Update

Terus Turun, IHSG Ditutup Terkoreksi 0,71%

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini kembali ditutup melemah sebesar 48,17 poin atau terkoreksi 0,71% ke level 6.707 dari dibuka di level 6.755 pada pembukaan perdagangan hari ini (12/5).

Berdasarkan statistik RTI Business tercatat sebanyak 292 saham terkoreksi, 234 saham menguat, dan 205 saham tetap tidak berubah. Sebanyak 24,51 miliar saham diperdagangkan dengan 1,28 juta kali frekuensi perpindahan tangan, serta total nilai transaksi mencapai Rp9,36 triliun.

Hal tersebut juga diikuti oleh seluruh indeks yang mengalami pelemahan, seperti IDX30 melemah 0,94% menjadi 484,93, LQ45 melemah 0,84% menjadi 932,22, SRI-KEHATI melemah 1,02% menjadi 424,96, dan JII melemah 0,89% menjadi 548,64.

Meski begitu, sebagian besar sektor malah mengalami penguatan, diantaranya, sektor properti menguat 0,53%, sektor transportasi menguat 0,33%, sektor kesehatan menguat 0,22%, sektor industrial menguat 0,18%, sektor keuangan menguat 0,17%, sektor siklikal menguat 0,12%, dan sektor non-siklikal menguat 0,10%.

Sedangkan, sektor lainnya menunjukan pelemahan, sektor tersebut diantaranya, sektor bahan baku melemah 1,62%, sektor infrastruktur melemah 0,78%, sektor teknologi melemah 0,75%, dan sektor energi melemah 0,74%.

Sederet saham top gainers diantaranya adalah PT Sarana Mitra Luas Tbk (SMIL), PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM), dan PT Hatten Bali Tbk (WINE). Sedangkan saham top losers adalah PT Gudang Garam Tbk (GGRM), PT Indointernet Tbk (EDGE), dan PT Bayan Resources Tbk (BYAN).

Adapun, tiga saham teratas yang paling sering diperdagangkan, yaitu PT Mitra Pack Tbk (PTMP), PT Grahaprima Suksesmandiri Tbk (GTRA), dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

5 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

6 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

6 hours ago

Ajak Nasabah Sehat Sambil Cuan, BCA Gelar Runvestasi

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More

7 hours ago

IHSG Ambles hingga Tembus Level 7.200, Ini Tanggapan BEI

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

7 hours ago

BEI Gelar CMSE 2024, Perluas Edukasi Pasar Modal ke Masyarakat

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More

8 hours ago