Headline

Terpukul Aksi Jual, IHSG Ditutup Turun 9 Poin

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup turun 9.807 poin atau. 0,20% ke level 4,838.583 pada perdagangan Jumat, 29 April 2016. Sementara Indeks LQ45 turun 1.894 poin atau 0,23% ke level 835.514.

Aksi jual saham kembali warnai pelemahan indeks hari ini, kondisi tersebut mendorong mayoritas sektoral saham dilantai bursa kompak melemah.

Transaksi investor asing sendiri hingga sore hari ini tercatat melakukan penjualan bersih (foreign net sell) senilai Rp416,217 miliar di seluruh pasar.

Perdagangan hari ini berjalan moderat dengan frekuensi transaksi sebanyak 226,088 kali dengan volume 5,995 miliar lembar saham senilai Rp5,98 triliun. Sebanyak 124 saham naik, 185 turun, dan sisanya 86 saham stagnan.

Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya HM Sampoerna (HMSP) naik Rp2.375 ke Rp99.875, Matahari (LPPF) naik Rp725 ke Rp19.000, Ultra Jaya (ULTJ) naik Rp285 ke Rp4.185, dan Mayora (MYOR) naik Rp250 ke Rp35.250.

Sementara saham-saham yang turun cukup dalam dan masuk dalam kategori top losers antara lain Gudang Garam (GGRM) turun Rp2.300 ke Rp69.250, Unilever (UNVR) turun Rp900 ke Rp42.575, Inti Bangun (IBST) turun Rp220 ke Rp2.175, dan Supreme Cable (SCCO) turun Rp220 ke Rp4.760. (*) Dwitya Putra

Editor : Apriyani K

Apriyani

Recent Posts

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

12 mins ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

26 mins ago

Konsumsi Meningkat, Rata-Rata Orang Indonesia Habiskan Rp12,3 Juta di 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pengeluaran riil rata-rata per kapita masyarakat Indonesia sebesar Rp12,34 juta… Read More

3 hours ago

Laba Bank DBS Indonesia Turun 11,49 Persen jadi Rp1,29 Triliun di Triwulan III 2024

Jakarta - Bank DBS Indonesia mencatatkan penurunan laba di September 2024 (triwulan III 2024). Laba… Read More

4 hours ago

Resmi Diberhentikan dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Saya Terima dengan Profesional

Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More

5 hours ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Merah 0,74 Persen ke Level 7.161

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More

5 hours ago