Jakarta – Bank Neo Commerce atau BNC yang juga memiliki call name NeoBank berhasil mencatat kenaikan basis pengguna yang sangat signifikan. Dengan lebih dari 13 juta user yang mendownload aplikasi NeoBank, BNC makin populer di pasar, terutama generasi Y dan Z. Menurut pantauan infobanknews, jumlah downloader NeoBank melalui playstore melampaui aplikasi bank-bank digital lain yang masih di bawah 5 juta.
“Pada 2020 kami menargetkan 2 juta user dan terealisasi 2,2 juta, dan sampai akhir tahun 2021 jumlah user sudah mencapai 13 juta,” ujar Tjandra Gunawan, Chief Executive Officer (CEO) BNC kepada infobanknews, di Jakarta seperti dikutip 9 Juni 2022.
BNC sebelumnya adalah Bank Yudha Bakti yang diakusisi oleh Akulaku pada Maret 2019. Sejak memposisikan diri menjadi bank digital dengan nama NeoBank, bank ini berhasil mendongkrak jumlah user yang mengakses produk dan layanan perbankan secara digital. Meski memiliki ekosistem dengan Akulaku, BNC berusaha membangun ekosistem yang lebih luas di pasar perbankan digital.
“Irisan dengan Akulaku hanya 15%, sisanya tumbuh secara organik karena market,” ucap Tjandra.
BNC juga masih menyediakan pelayanan secara tradisional melalui 12 kantor cabang untuk nasabah tertentu. Namun, kontribusi penghimpunan dana pihak ketiga sudah didominasi atau 75% berasal dari nasabah yang mengakses layanan secara digital. Di tengah jor-joran perbankan digital menawarkan suku bunga simpanan yang mahal, BNC berusaha mengelola struktur pendanaan agar memiliki cost of fund yang baik.
“Cost of fund kami hanya 5%-6%. Dua pertiga funding kami melalui digital. Kontribusi tradisional tinggal seperempat,” pungkas Tjandra. (*) KM
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More