Categories: Teknologi

Telkomsigma Dukung Pengembangan Infrastruktur Digital

Jakarta–Telkomsigma, perusahaan ICT (Information, Communication, & Technology) anak usaha PT Telkom, mendukung pemerintah untuk mengembangkan infrastruktur berbasis layanan digital. Menurut direksi perusahaan, sektor transportasi dan infrastruktur menjadi target untuk utama sepanjang tahun ini.

Judi Achmadi, Direktur Utama Telkomsigma, mengatakan, pelanggan yang dimiliki perusahaan sampai akhir tahun lalu memang masih didominasi oleh pihak swasta (private company). Tahun ini, porsi perusahaan tersebut akan dikurangi untuk membesarkan kerjasama dengan pihak pemerintah.

“Tahun lalu, private company porsinya masih 60% dan pemerintah hanya 40%. Tahun ini, porsi pemerintah akan diperbesar,” jelasnya pada konfernsi pers di Jakarta.

Menurutnya, beberapa sinergi yang sudah terjalin adalah kerjasama dengan Commuterline dan e-ticketing PT KAI, aplikasi perizinan online Kementerian Perhubungan, dan aplikasi machine to machine untuk Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Peluang tahun ini semakin terbuka lebar untuk bisnis Telkomsigma karena ada dukungan regulasi dari pemerintah untuk mengembangkan sistem IT di lingkungan BUMN dan perlunya sentuhan perubahan untuk sistem dan infrastruktur IT yang lebih baik di negeri ini.

“Dukungan sinergi antar BUMN dari penerintah juga menjadi kekuatan untuk Telkomsigma. Kalau sudah ada BUMN yang bagus, itu bisa dijadikan contoh untuk BUMN lainnya mengembangkan sistem IT-nya,” tutup Judi. (*) Indra Haryono

Paulus Yoga

Recent Posts

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

4 hours ago

Pekan Kedua November, Aliran Modal Asing Keluar Indonesia Sentuh Rp7,42 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More

6 hours ago

IHSG Sepekan Turun 1,73 Persen, Kapitalisasi Pasar Bursa jadi Rp12.063

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More

7 hours ago

Top! Baru Setahun, Allianz Syariah Sudah jadi Market Leader

Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More

11 hours ago

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

23 hours ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

1 day ago