Categories: Teknologi

Teknologi Mobile Enterprise Terbaru Mitel

Berlin–Mitel® pemimpin global dalam komunikasi bisnis real-time, cloud, dan seluler,  mengumumkan rangkaian solusi terbaru yang akan melesatkan keunggulan mereka di pasar bisnis seluler. Hal ini merupakan bentuk penerapan visi strategis perusahaan yang cepat menuju perusahaan seluler berbasis cloud yang dirancang untuk menjawab perkembangan kebutuhan dunia yang mengedepankan seluler bagi perusahaan, pekerja, dan konsumen.

Gelombang inovasi terbaru Mitel ini bertujuan untuk meniadakan hambatan dari teknologi terdahulu dan memungkinkan komunikasi dan kolaborasi real-time yang tanpa gangguan. Mitel Mobile Cloud Suite: Platform yang memungkinkan penyedia layanan seluler Tier 2 dan Tier 3 menyediakan VoLTE, ViLTE, VoWiFi dan Layanan Pesan Tingkat Lanjut dengan cepat dan hemat biaya.

Mitel memperkenalkan teknologi Mobile Multi-ID, Mitel Embedded Communication, MiTeam, Real-Time Healthcare, Ekspansi Cloud Global.

“Visi mobile enterprise yang kami rancang di bulan Oktober kini menjadi kenyataan,” ujar Rich McBee, CEO Mitel.

Dengan pengumuman ini, lanjutnya, Mitel mengambil selangkah lebih maju dengan mengaktifkan cloud mobile – tulang punggung dari komunikasi seluler tanpa batas. Kini, industri di segala aspek, dari layanan kesehatan, pendidikan hingga olahraga dapat dihubungkan dengan murah dan efisien tanpa pemisah antara jaringan pelanggan dengan bisnis. Hal ini memungkinkan tempat kerja yang siap untuk masa depan seluler dan keuntungan dari dunia yang terhubung oleh M2M dan Internet of Things (IoT).

“Organisasi layanan yang memimpin pasar memerlukan aplikasi komunikasi seluler profesional untuk mengembangkan pertumbuhan dan keuntungan bisnis,” ujar Charles Jackson, CEO, FieldAware.

Menurut Charles, banyak kemampuan komunikasi yang terlihat terbatas hanya pada satu mode komunikasi dan tidak dapat mencapai tingkat kebutuhan industri. “Kami sangat bersemangat untuk membantu merealisasikan dan mengembangkan solusi ini dengan Mitel. Kami berharap hal itu dapat memperbaiki layanan pelanggan dan meningkatkan pendapatan pelanggan” tambahnya.

sementara, Diane Myers, Direkur Penelitian Senior, VoIP, UC dan IMS di IHS mengatakan, pengaruh aplikasi seluler dan cloud telah masuk dengan cepat dalam komunikasi bisnis yang mengubah bagaimana, kapan, di perangkat apa pekerjaan dapat diselesaikan. Mitel memahami bahwa dan selama setahun ini telah mengambil langkah-langkah untuk merespons transformasi tersebut. “Pengembangan mereka  memahami kebutuhan layanan komunikasi real-time dan dampak M2M dan IoT pada alur tempat kerja sehari-hari” jelas Diane.(*) Ria Martati

Apriyani

Recent Posts

Evelyn Halim, Dirut SG Finance, Raih Penghargaan Top CEO 2024

Jakarta – Evelyn Halim, Direktur Utama Sarana Global Finance Indonesia (SG Finance), dinobatkan sebagai salah… Read More

7 hours ago

Bos Sompo Insurance Ungkap Tantangan Industri Asuransi Sepanjang 2024

Jakarta - Industri asuransi menghadapi tekanan berat sepanjang tahun 2024, termasuk penurunan penjualan kendaraan dan… Read More

8 hours ago

BSI: Keuangan Syariah Nasional Berpotensi Tembus Rp3.430 Triliun di 2025

Jakarta - Industri perbankan syariah diproyeksikan akan mencatat kinerja positif pada tahun 2025. Hal ini… Read More

8 hours ago

Begini Respons Sompo Insurance soal Program Asuransi Wajib TPL

Jakarta - Presiden Direktur Sompo Insurance, Eric Nemitz, menyoroti pentingnya penerapan asuransi wajib pihak ketiga… Read More

9 hours ago

BCA Salurkan Kredit Sindikasi ke Jasa Marga, Dukung Pembangunan Jalan Tol Akses Patimban

Senior Vice President Corporate Banking Group BCA Yayi Mustika P tengah memberikan sambutan disela acara… Read More

10 hours ago

Genap Berusia 27 Tahun, Ini Sederet Pencapaian KSEI di Pasar Modal 2024

Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat sejumlah pencapaian strategis sepanjang 2024 melalui berbagai… Read More

10 hours ago