TBIG Tebar Dividen 80,01 Persen dari Laba Bersih, Segini Nilainya

Jakarta – PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) pada hari ini (10/6) telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diadakan di hotel The Westin, Jakarta.

Dalam RUPS TBIG, pemegang saham menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp1,08 triliun atau sekira 80,01 persen dari laba bersih tahun buku 2024 senilai Rp1,36 triliun. Raihan laba ini turun 12,73 persen dibanding tahun sebelumnya yang sebesar Rp1,56 triliun.

Baca juga: RUPS Erajaya Swasembada (ERAA) Sepakat Tebar Dividen Rp19 per Saham

“Sebanyak Rp560,1 miliar telah didistribusikan sebagai dividen tunai interim pada 27 Desember 2024,” ucap Helmy dalam keterangan resmi di Jakarta, 10 Juni 2025.

Alhasil, dividen tunai final sebesar Rp529,3 miliar atau setara dengan nominal Rp23,73 per saham. Dividen tersebut akan didistribusikan pada 10 Juli 2025 kepada seluruh pemegang saham yang tercatat di daftar pemegang saham pada tanggal recording date 20 Juni 2025 dan tanggal cum dividen 18 Juni 2025.

Baca juga: Sinar Terang Mandiri (MINE) Tak Bagikan Dividen dari Laba 2024, Ini Alasannya

Selain keputusan dividen, RUPST TBIG juga menetapkan kembali susunan dewan komisaris dan direksi:

Dewan Komisaris

Presiden Komisaris: Edwin Soeryadjaya

Komisaris: Verena Lim

Komisaris Independen: Ludovicus Sensi Wondabio

Komisaris Independen: Heri Sunaryadi

Direksi

Presiden Direktur: Herman Setya Budi

Wakil Presiden Direktur: Hardi Wijaya Liong

Direktur: Helmy Yusman Santoso

Direktur: Budianto Purwahjo

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Menko Airlangga Ungkap Arah BBM B50, Ini Jadwal Implementasinya

Poin Penting Pemerintah masih menggunakan BBM B40 pada 2026, sesuai arahan Presiden Prabowo, sambil melanjutkan… Read More

9 mins ago

Penyaluran Kredit UMKM Masih Tertekan, OJK Ambil Langkah Ini

Poin Penting Kredit UMKM masih turun 0,64 persen per November 2025 akibat tekanan ekonomi global… Read More

31 mins ago

OJK: Perkembangan AI di 2026 Jadi Peluang Bisnis Modal Ventura

Poin Penting OJK menilai perkembangan AI di 2026 menjadi peluang strategis bagi industri modal ventura,… Read More

40 mins ago

IHSG Ditutup Menguat di Atas 8.900, Bahan Baku dan Properti Jadi Penopang

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,72 persen ke level 8.948,30 dengan nilai transaksi Rp33,54 triliun… Read More

1 hour ago

Belanja Nasional 2025 Moncer, Produk Lokal Sumbang Transaksi Besar

Poin Penting Event Belanja Nasional 2025 mencatat transaksi Rp122,28 triliun hingga 5 Januari 2026, melampaui… Read More

1 hour ago

Tak Semua Pegawai SPPG Jadi PPPK, Ini Penjelasan BGN Sesuai Perpres MBG

Poin Penting BGN menegaskan tidak semua pegawai atau relawan SPPG Program MBG dapat diangkat sebagai… Read More

2 hours ago