Perbankan

Target NIM Turun, Citibank: Bunga di Pasar Makin Bersaing

Jakarta – Citibank NA, Indonesia (Citibank) menargetkan rasio pendapatan bunga bersih atau net interest margin (NIM) di tahun ini sebesar 5,64 persen atau menurun dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 6,36 persen.

Menurunnya target rasio NIM di tahun ini sejalan dengan bank-bank lainnya yang juga menurunkan rasio NIM nya agar bank tersebut juga lebih efisien. Terlebih, saat ini bank-bank juga sudah menurunkan suku bunganya baik deposito maupun kredit.

Menurut Chief Executive Officer Citibank NA, Indonesia Batara Sianturi, persaingan suku bunga antar bank yang terjadi saat ini mendorong Citibank untuk menurunkan target NIM ditahun ini menjadi sebesar 5,64 persen dari tahun sebelumnya 6,36 persen.

Baca juga: Citibank Catat Laba Bersih Rp2,51 Triliun di 2017

Margin (NIM) makin turun, Banyak bank yang menurunkan suku bunganya, jadi lebih kompetitif pasarnya. Market sekarang makin kompetitif,” ujar Batara di Jakarta, Senin, 26 Maret 2018.

Bank-bank yang sudah menurunkan suku bunganya baik deposito maupun kredit, kata dia, juga sejalan dengan keputusan BI yang sudah menurunkan bunga acuan BI 7-day Reverse Repo Rate sebanyak 200 bps. Hingga kini, penurunan suku bunga bank masih berlanjut.

Bank Indonesia juga mencatat, transmisi pelonggaran kebijakan moneter dan makroprudensial melalui jalur suku bunga terus berlangsung. Hal ini tercermin pada suku bunga kredit dan deposito yang terus mengalami penurunan.

Sejak awal periode pelonggaran kebijakan moneter hingga Januari 2018 yang sebesar 200 bps, suku bunga kredit dan deposito perbankan terus mengalami penurunan yang masing-masing tercatat sebesar 151 bps dan 196 bps. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Jumlah SID Naik, BEI Gaspol Tingkatkan Keaktifan Investor di Pasar Modal

Balikpapan – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, jumlah single investor identification (SID) menembus 14 juta per… Read More

12 hours ago

Generali Indonesia Beri Perlindungan Asuransi bagi 6.000 Pelari di PLN Electric Run 2024

Jakarta – PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) terus mendukung berbagai kegiatan yang mempromosikan kesehatan… Read More

12 hours ago

Diikuti 6.470 Pelari, PLN Electric Run 2024 Ditarget Hindari Emisi Karbon hingga 14 ton CO2

Jakarta - Sebanyak 6.470 racepack telah diambil pelari yang berpartisipasi dalam PLN Electric Run 2024… Read More

19 hours ago

Segini Target OJK Buka Akses Produk dan Layanan Jasa Keuangan di BIK 2024

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membidik pencapaian Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2024 sekitar 8,7… Read More

20 hours ago

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

1 day ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

1 day ago