News Update

Tahun Ini, BRI Syariah Bidik Pembiayaan Rp25 Triliun

Jakarta–PT Bank BRI Syariah (BRI Syariah) menargetkan pembiayaan mencapai angka Rp25 triliun di akhir tahun 2017. Dalam mewujudkannya, perseroan akan fokus menyasar segmen mikro dan usaha kecil menengah (UKM).

“Target kita pembiayaan bisa di atas kisaran Rp25 triliun pada akhir tahun ini,” ungkap Wildan, Direktur Operasional BRI Syariah di Kantor BRI Syariah, Jakarta, akhir pekan lalu.

Ia menambahkan, pihaknya saat ini sedang memfokuskan pada pembiayaan sektor mikro dan ekonomi kreatif dengan bekerja sama dengan Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF).

Tercatat pada kuartal  satu 2017 , BRI Syariah telah menyalurkan pembiayaan di angka Rp17,76 triliun. Dari laporan keuangan perseroan, jumlah pembiayaan meningkat dari tahun ke tahun. Pada kuartal satu 2015, posisi pembiayaan sebesar Rp15,57 triliun. Lalu naik ke Rp16,89 triliun di triwulan satu tahun lalu.

Wildan menjelaskan, dengan ketatnya persaingan industri perbankan terutama perbankan syariah, tentunya untuk bisa survive BRI Syariah membutuhkan strategi yang pas dan sesuai dengan perkembangan pasar pada saat ini.

Ia mengungkapkan, salah satu strategi BRI Syariah menghadapi Tahun 2017 di antaranya adalah selaras dengan program pemerintah dengan tetap menyalurkan pembiayaan Kredit Pemilikan Rumah Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (KPR FLPP) serta penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) Syariah. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

2 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

3 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

3 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

4 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

4 hours ago

Gita Wirjawan: Danantara Bakal Jadi Magnet WEF 2026

Poin Penting Gita Wirjawan menilai kehadiran BPI Danantara di WEF 2026 berpotensi menjadi magnet utama… Read More

5 hours ago