Internasional

Susul Bella Hadid Cs, Selena Gomez Gabung dalam Artists4Ceasefire Dukung Palestina

Jakarta – Aktris Hollywood, Selena Gomez akhirnya mengikuti jejak model Bella Hadid bergabung dalam Artists4Ceasefire guna mendukung rakyat Palestina. 

Sebelumnya, Selena mendapatkan kritikan dari para penggemar karena bersikap netral atas pembantaian Israel ke warga Palestina. 

Deretan bintang Hollywood yang tergabung dalam Artists4Ceasefire sendiri sudah menulis surat terbuka kepada Presiden AS Joe Biden. Mereka mendesak agar Biden segera bertindak cepat agar gencatan senjata di Gaza segera dilakukan. Sebab, AS sendiri menjadi sekutu kuat Israel. 

Baca juga: Daftar Artis Hollywood Pendukung Israel, Ada Gal Gadot hingga Madonna

Dalam surat terbuka tersebut, mereka mendesak Joe Biden segera mengirim bantuan kemanusiaan kepada warga Palestina terutama anak-anak yang terdampak serangan Israel. 

“Setengah dari dua juta penduduk Gaza adalah anak-anak, dan lebih dari dua pertiganya adalah pengungsi dan keturunan mereka terpaksa meninggalkan rumah mereka. Bantuan kemanusiaan harus diberikan kepada mereka,” tulis surat tersebut.

“Kami percaya bahwa AS dapat memainkan peran diplomatik yang penting dalam mengakhiri penderitaan ini dan kami juga menyuarakan pendapat kami kepada Kongres AS, UNICEF, Doctors Without Borders, Komite Internasional Palang Merah, dan banyak pihak lainnya. Hidup adalah sebuah keharusan moral. Sesuai dengan pernyataan UNICEF, ‘Belas kasih dan hukum internasional harus diutamakan’,” lanjut pernyataan surat tersebut.

Selain Selena, ada banyak nama bintang Hollywood lainnya juga tergabung dalam Artists4Ceasefire dan mempertaruhkan karier mereka.

  • Amandla Stenberg
  • Bella Hadid
  • Ben Affleck
  • Bradley Cooper
  • DJ Snake
  • Drake
  • Dua Lipa
  • Florence Pugh
  • Gigi Hadid
  • Jenna Ortega
  • Jennifer Lopez
  • Kristen Stewart
  • Naomi Scott
  • Rachel McAdams
  • Zayn Malik

Donasi Bantuan Palestina

Selain bergabung dalam Artists4Ceasefire, Selena melalui brand kosmetik miliknya, Rare Beauty akan memberikan donasi melalui organisasi bantuan Palestina.

Dalam unggahan resmi Rare Beauty, mereka sangat terpukul dengan situasi yang yang datang dari Timur Tengah. Di mana, ribuan warga sipil Palestina idak bersalah terbunuh dalam serangan udara Israel.

Adapun, sebagian besar adalah anak-anak, mengarahkan keyakinan mereka bahwa warga sipil Palestina harus dilindungi. Rare Beauty juga mengecam keras segala bentuk anti-Semitisme dan Islamofobia.

Baca juga: Cek Fakta, Kode Barcode Berawalan Angka 729 Produk Israel?

“Kami mendesak semua orang untuk mendukung organisasi kemanusiaan yang bekerja tanpa kenal lelah untuk memberikan bantuan dan pertolongan kepada mereka yang membutuhkan,” tulis unggahan tersebut.

Oleh sebab itu, Rare Beauty akan menyalurkan donasi kepada Palang Merah Internasional, Magen David Adom, dan Palestine Red Crescent Society yang memberikan perawatan darurat di lapangan.

Selain itu, Rare Beauty juga akan berdonasi ke UNICEF untuk membantu mendapatkan bantuan medis dan sumber daya yang mendesak bagi anak-anak Gaza. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

4 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

5 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

5 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

6 hours ago

Dukung Program 3 Juta Rumah, BI Siapkan Dua Kebijakan Ini

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mendukung program pembangunan 3 juta rumah Presiden Prabowo Subianto yang… Read More

7 hours ago

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi

Padang - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengapresiasi kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB)… Read More

7 hours ago