Jakarta – PT Surveyor Indonesia (Persero) menggandeng perusahaan asal Perancis, Bureau Veritas (BV) melakukan kolaborasi berupa co-branding SIBV Safe Guard Label. Layanan sertifikasi atau atestasi bagi perusahaan ataupun insitusi layanan publik ini ditujukan untuk meningkatkan rasa aman bagi masyarakat sehingga roda perekonomian kembali bergerak.
“Kami ingin membantu pemerintah memulihkan ekonomi. Dengan memberi rasa aman, kepercayaan masyarakat akan meningkat. Roda perekonomian kembali bergulir. Jasa layanan ini akan membantu perusahaan fokus menjaga bisnisnya di tengah pandemi, seperti recovering revenue, membangun kembali operasional, reorganisasi, dan mengakselerasi digitaliasi,” kata Dian M Noer, Direktur Utama Surveyor Indonesia dalam Webinar Restart Your Business with SIBV and Embrace the New Normal yang digelar pada Selasa, 9 Juni 2020.
Perusahaan atau instansi yang berhasil lulus audit akan ditandai dengan pemberian SIBV Safe Guard Label. Sertifikasi ini mengacu pada parameter yang disusun oleh ahli dan auditor Kantor Pusat BV, international best practices, World Health Organization (WHO), dan regulasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Lewat layanan ini, Surveyor Indonesia dan BV melalui kantor perwakilan BV Indonesia akan memastikan kesiapan perusahaan dalam menerapkan protokol pencegahan dan penanganan pandemi Covid-19. Sertifikasi ini berlaku selama enam bulan, dan bisa diperpanjang setelah dilakukan audit ulang.
Didi B Tedjosumirat, selaku Direktur PT Bureau Veritas Indonesia menambahkan, sertifikasi ini sudah diberikan kepada beberapa institusi di dalam dan luar negeri. Masyarakat juga dapat mengecek instansi-instansi yang sudah terverifikasi dan mendapat Safe Guard Label secara online. (*) Ari AS
Jakarta - PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) telah menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) senilai Rp158,60… Read More
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan tegas melaksanakan langkah-langkah pengawasan secara ketat terhadap PT… Read More
Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (22/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - Rupiah berpeluang masih melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) akibat ketegangan geopolitik Ukraina dan Rusia… Read More
Jakarta - Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Jumat, 22 November… Read More
Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More