Jakarta–Otoritas Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat total emisi obligasi dan sukuk sampai dengan saat ini sebanyak 37 emisi dari 31 emiten senilai Rp51,52 triliun.
Dalam keterbukaan informasi BEI di Jakarta, Selasa, 12 Juli 2016 jumlah tersebut bertambah seiring dengan dicatatkannya obligasi berkelanjutan II Tower Bersama Infrastructure tahap I-2016 yang diterbitkan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) di BEI dengan nilai nominal Rp230 miliar berjangka waktu lima tahun.
Adapun hasil pemeringkatan dari PT Fitch Ratings Indonesia untuk surat utang ini adalah AA-(idn).
Bertindak sebagai wali amanat dalam emisi ini adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI).
Dengan begitu total total emisi obligasi dan sukuk yang tercatat di BEI berjumlah 288 emisi dengan nilai nominal outstanding sebesar Rp270,23 triliun dan USD100 juta, yang diterbitkan 101 emiten.
Surat Berharga Negara (SBN) tercatat di BEI berjumlah 93 seri dengan nilai nominal Rp1.608,96 triliun dan US$1,24 miliar serta lima EBA tercatat senilai Rp1,95 triliun. (*) Dwitya Putra
Editor: Paulus Yoga
Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More
Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More
Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More
Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More