Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Summarecon Agung Tbk menyepakati, pembagian dividen untuk kinerja tahun buku 2016 sebesar Rp5 per saham dengan nilai total Rp72,13 miliar.
Direktur Keuangan Summarecon Agung, Michael Yong, mengatakan dividen tersebut akan dibagikan kepada para pemegang saham pada 14 Juli 2017.
“Kita kasih dividen sekitar Rp5 per saham. Jumlah itu sekitar 30 persen dari laba perusahaan di 2016,” katanya, di Jakarta, Kamis, 15 Juni 2017.
Menurut Michael, perseroan juga akan mengalokasikan dana sebesar Rp5,95 miliar sebagai dana cadangan perusahaan.
Sekedar informasi, pada tahun 2016 perseroan berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp5,4 triliun atau menurun 4 persen (yoy).
Dimana, sekitar 66 persen atau Rp3,6 triliun masih diperoleh dari unit bisnis properti, kemudian Rp1,6 triliun diperoleh dari unit usaha bisnis investasi dan manajemen properti serta rekreasi dan perhotelan.
Sementara, laba bersih perseroan juga anjlok 43 persen ke angka Rp600 miliar, dari total laba bersih.(*)
Jakarta - Presiden Direktur Sompo Insurance, Eric Nemitz, menyoroti pentingnya penerapan asuransi wajib pihak ketiga… Read More
Senior Vice President Corporate Banking Group BCA Yayi Mustika P tengah memberikan sambutan disela acara… Read More
Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat sejumlah pencapaian strategis sepanjang 2024 melalui berbagai… Read More
Jakarta – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengapresiasi kesiapan PLN dalam… Read More
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melaporkan telah melaporkan hingga 20 Desember 2024, Indonesia Anti-Scam… Read More
Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) membidik penambahan sebanyak dua juta investor di pasar… Read More