Perbankan

Sukses Mentransformasi, Lisawati Boyong Banker of The Year 2021

Jakarta – Sosoknya di institusi Bank Ganesha telah melahirkan transformasi digital yang berkualitas. Lisawati, bankir kelahiran tahun 1954 ini telah menduduki posisi Presiden Direktur PT Bank Ganesha sejak Juni 2018.

Lisawati memang telah kawakan di dunia perbankan. Lulusan Sarjana Ekonomi, serta Magister Manajemen Bidang Keuangan dan Master of Business Administration dari salah satu universitas di Surabaya ini sudah memulai karirnya di dunia perbankan sejak tahun 1973 sebagai Staf Bagian Kredit di PT Bank Sumber Ekonomi Asia.

Dari Bank Sumber Ekonomi Asia, ia melanjutkan karirnya di PT Bank Swadesi, dengan berbagai posisi vital pernah ia tempati. Mulai dari Direktur Operasional hingga Direktur Utama. Sebelum berlabuh di Bank Ganesha, ia pun telah berlabuh di Bank Jasa Jakarta dengan posisi terakhir sebagai Wakil Presiden Direktur.

Bank Ganesha di bawah komandonya, telah melakukan transformasi digital sejak 2018 dengan meluncurkan aplikasi Bangga. Aplikasi Bangga pun akan terus dikembangkan demi memberikan kemudahan kepada nasabah dalam melakukan aktivitas keuangan maupun non-keuangan.

Di samping itu, pihaknya juga aktif menjalin kerjasama dengan pihak lain untuk meningkatkan digitalisasi yang ada. Seperti misalnya bekerja sama dengan fintech untuk menyalurkan kredit mikro lebih luas lagi. Akulaku dan Amartha adalah dua contoh perusahaan fintech yang telah digandeng untuk berkolaborasi.

Bank Ganesha yang tengah menyiapkan teknologi QRIS, Cardless Withdrawal, dan Online Onboarding ini juga berkomitmen untuk meningkatkan modal inti hingga Rp3 triliun pada tahun depan dari Rp2 triliun di tahun ini.

Dengan begitu, layaklah bila Lisawati diganjar predikat Banker of The Year 2021 oleh Majalah Infobank, pada Selasa, 14 Desember 2021. Ia menyampaikan bahwa raihan predikat Banker of The Year 2021 ini semakin memotivasi dirinya untuk berkontribusi lebih baik lagi di masa mendatang.

“Dan kami juga ingin tim Bank Ganesha dapat termotivasi dengan anugerah ini supaya dapat mencapai kinerja lebih baik di masa mendatang,” imbuhnya, saat menerima penghargaan. (*) Steven Widjaja

Evan Yulian

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

48 mins ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

59 mins ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

3 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

3 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

4 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

5 hours ago