Headline

Sugeng dan Rosmaya Hadi Dilantik Sebagai Deputi Gubernur BI

Jakarta–Ketua Mahkamah Agung (MA), Muhammad Hatta Ali melantik Sugeng dan Rosmaya Hadi sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) menggantikan Ronald Waas dan Hendar yang masa jabatannya habis pada akhir tahun 2016.

Sugeng dan Rosmaya Hadi ditetapkan sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 145/P Tahun 2016 tanggal 29 Desember 2016. Masa jabatan ini berlaku selama 5 (lima) tahun.

“Berdasarkan surat keputusan Presiden RI saudara Sugeng dan Rosmaya Hadi telah diangkat sebagai Deputi Gubernur BI, sebelum memangku jabatan Deputi Gubernur saudara/i wajib mengucapkan sumpah, bersediakah saudara/i mengucapkan sumpah jabatan menurut agama saudara/i,” tanya Hatta Ali kepada Sugeng dan Rosmaya Hadi, di Gedung MA, Jakarta, Jumat, 6 Januari 2017.

Sugeng dan Rosmaya Hadi mengucapkan sumpah jabatan sebagai Deputi Gubernur BI di hadapan Ketua Mahkamah Agung.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya untuk menjadi Deputi Gubernur BI langsung atau tidak langsung dengan dalih atas apapun dan tidak memberikan dalih kepada siapapun. Bahwa saya akan melaksakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan rasa tanggung jawab. Saya bersumpah, saya akan setia kepada negara konstitusi dan haluan negara,” ujarnya di hadapan Ketua MA.

Dengan demikian, susunan Dewan Gubernur Bank Indonesia menjadi sebagai berikut:

Gubernur : Agus D.W. Martowardojo

Deputi Gubernur Senior : Mirza Adityaswara

Deputi Gubernur :

1. Perry Warjiyo
2. Erwin Rijanto
3. Sugeng
4. Rosmaya Hadi. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Ekonomi RI Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III 2024, Airlangga Klaim Ungguli Singapura-Arab

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More

24 mins ago

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

2 hours ago

Sritex Pailit, Pemerintah Diminta Fokus Berantas Impor Ilegal dan Revisi Permendag 8/2024

Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More

2 hours ago

Jelang Pilpres AS, Harris dan Trump Bersaing Ketat dengan Selisih Suara Tipis

Jakarta - Kandidat Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris dan Donald Trump, saat ini tengah bersaing… Read More

3 hours ago

Erick Thohir Godok PP Hapus Kredit UMKM, Fokus pada Petani dan Nelayan

Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah menggodok Peraturan Pemerintah (PP) perihal hapus tagih… Read More

4 hours ago

Simak! Daftar 10 Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Indonesia

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan rata-rata upah buruh di Indonesia per Agustus 2024… Read More

5 hours ago