Perbankan

Strategi PermataBank Tingkatkan Transaksi BI-Fast

Jakarta – Bank Permata (PermataBank) telah mengimplementasikan sistem pembayaran BI-Fast sejak Juni 2022 lewat mobile banking nya yaitu Permata Mobile X. Dalam upaya meningkatkan transaksi BI-Fast, Bank Permata menyiapkan sejumlah strategi.

Djumariah Tenteram Direktur Retail Banking PermataBank mengatakan, adanya BI-Fast ini sangat menguntungkan bagi perusahaan. Melalui strategi B2C (Business to Customer) dengan mobile banking dan B2B (Business to Business) dengan API (Application Programming Interface).

Selain itu, ke depannya, PermataBank juga tengah menyiapkan channel-channel lain yang akan dikembangkan. Sehingga, BI-Fast akan dapat dipergunakan di berbagai channel Bank Permata.

“Untuk B2C sendiri masih ada channel-channel lain yang sedang kami kembangkan, yaitu ATM kemudian kita juga punya internet banking khusus untuk corporate, kemudian ada melalui teller kita itu lagi progress, dan EDC (Electronic Data Captured), sehingga bagaimana caranya bisa membuat semua channel di Permata Bank itu semua bisa menggunakan BI-Fast,” ujar Djumariah, Jumat, 23 September 2022.

Lanjutnya, melihat perubahan perilaku nasabah yang beralih dari transaksi lewat ATM ke mobile banking, merupakan peluang bagi PermataBank, bukan hanya membantu dalam performa bank tapi juga memudahkan nasabah dalam bertransaksi yang cepat, murah dan aman. Tercermin pada bulan Juli hingga Agustus 2022 transaksi BI-Fast meningkat 14% di Bank Permata.

“Kami lauching BI-Fast melalui Permata Mobile X, dalam 2,5 bulan kita melihat jumlah transaksi meningkat hampir 3 kali lipat, ini sesuatu yangluar biasa dan itu juga represent hamper 80% dari total transaksi,” ungkap Djumariah. (*) Irawati

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Purbaya Ancam Stop Anggaran Kementerian/Lembaga dan Pemda yang Lambat Belanja

Poin Penting Purbaya menilai lambatnya penyerapan anggaran K/L dan Pemda merupakan masalah klasik yang terjadi… Read More

28 mins ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat Melonjak 33 Kali Lipat di 2025

Poin Penting Pembiayaan Solusi Emas Hijrah Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat pada 2025, mencapai… Read More

2 hours ago

IHSG Ditutup Naik Hampir 1 Persen ke Posisi 9.032

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,94 persen ke level 9.032,58 dan sempat menyentuh All Time… Read More

2 hours ago

Purbaya Bakal Sikat 40 Perusahaan Baja China-Indonesia yang Diduga Mengemplang Pajak

Poin Penting Menkeu Purbaya temukan 40 perusahaan baja asal China dan Indonesia yang diduga mengemplang… Read More

3 hours ago

Permata Bank Bidik Pertumbuhan Kartu Kredit 20 Persen dari Travel Fair 2026

Poin Penting Permata Bank menargetkan pertumbuhan transaksi kartu kredit 20% lewat Travel Fair 2026 bersama… Read More

3 hours ago

Permata Bank Pede Kredit Konsumer Tumbuh 10 Persen di 2026

Poin Penting Permata Bank optimistis kredit konsumer tumbuh sekitar 10 persen pada 2026, dengan prospek… Read More

4 hours ago