Categories: KeuanganNews Update

Strategi Mandiri AXA General Insurance Setelah Merger

Jakarta – Untuk terus meningkatkan layanan asuransi umum kepada nasabah dan masyarakat Indonesia, PT Mandiri AXA General Insurance (MAGI) dan PT Asuransi AXA Indonesia (AXA General Insurance/AGI) secara resmi bergabung, setelah mendapatkan izin merger dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang berlaku efektif pada 1 Desember 2019 sesuai Surat Keputusan OJK Nomor S-32/D.05/2019 tertanggal 26 November 2019.

Presiden Komisaris MAGI Julien Steimer dalam keterangannya di Jakarta, Senin, 2 Desember 2019 mengatakan, pasca merger, MAGI dan AGI akan beroperasi menjadi satu organisasi bernama PT Mandiri AXA General Insurance (MAGI). MAGI akan menjadi perusahaan asuransi umum dengan beragam jalur distribusi yang terintegrasi. Selain Bank Mandiri, jalur distribusi MAGI juga akan diperkuat dengan keagenan, broker, partnership, dan digital.

“Kami yakin, ke depan MAGI dapat memberikan layanan yang terbaik kepada seluruh nasabah dan masyarakat Indonesia. MAGI juga terus memperkuat produk dan layanannya, baik dalam commercial line maupun retail, termasuk menyediakan kemudahan akses melalui platform digital,” ujarnya.

Sementara itu, Komisaris MAGI yang juga merupakan Senior Executive Vice President Bank Mandiri, Aquarius Rudianto mengemukakan, bahwa momentum penggabungan AGI ke dalam MAGI harus bisa didorong untuk memperkuat lini produk serta kualitas layanan MAGI. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing perusahaan dalam industri asuransi umum di Indonesia.

Direktur Kepatuhan MAGI Benny Waworuntu pun menambahkan, dlam proses integrasi ini, MAGI selalu memberikan prioritas tertinggi terhadap hak yang dimiliki oleh setiap nasabah.

Benny juga menegaskan, polis yang sudah dikeluarkan oleh MAGI maupun AGI, akan tetap berlaku sampai tanggal berakhirnya polis. Artinya, MAGI akan menjadi perusahaan yang bertanggung jawab terhadap pembayaran polis aktif yang telah dikeluarkan oleh AGI beserta dengan manfaat serta kewajiban lainnya.

“Melalui kekuatan baru ini, baik di commercial lines maupun retail, serta kemitraan strategis dengan Bank Mandiri, lini produk yang inovatif, jalur distribusi yang beragam, teknologi yang terdepan, dan sumber daya yang mumpuni, MAGI kini lebih siap untuk memberikan layanan yang terbaik bagi seluruh nasabah dan masyarakat Indonesia,” tutup Direktur Penjualan & Distribusi MAGI Eddy Alfian. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

IHSG Hijau, Hampir Seluruh Saham Indeks INFOBANK15 Menguat

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan Jumat, 25 April 2025 kembali… Read More

8 hours ago

IHSG Menguat, Berikut 5 Saham Penyumbang Terbesar Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan 21-25 April 2025 mengalami penguatan sebesar… Read More

8 hours ago

BEI: IHSG Naik 3,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Sentuh Rp11.561 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

8 hours ago

Pakaian Bekas Disulap Jadi Produk Bernilai Ekonomi, Ini Langkah Tugu Insurance

Jakarta - PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) melalui #BaktiTugu berkolaborasi dengan Ecotouch untuk… Read More

10 hours ago

Gandeng BCA Life, blu by BCA Digital Luncurkan Asuransi Proteksi Ini

Jakarta - PT Bank Digital BCA (BCA Digital) atau blu by BCA menggandeng PT Asuransi Jiwa… Read More

14 hours ago

ISEI Ajak Percepat Hilirisasi Perikanan untuk Dorong Ekonomi

Jakarta – Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mendorong percepatan hilirisasi sektor perikanan lewat investasi dan… Read More

14 hours ago