News Update

Standchart Kucurkan Bantuan US$50 Juta Untuk Korban Covid19

Jakarta – Di tengah pandemi virus corona (covid-19), Standard Chartered Bank (Standchart) mengumumkan akan meluncurkannya dana bantuan secara global sebesar US$50 Juta untuk memberikan bantuan bagi mereka yang terkena dampak pandemi COVID-19 di dunia.

Standchart akan segera mendonasikan US$25 juta untuk penanggulangan darurat di negara-negara tempat Standchart beroperasi, yang paling terkena dampak. Sedangkan US$25 Juta tambahan akan digunakan untuk membantu komunitas-komunitas pulih dari dampak ekonomi jangka menengah.

Judy Hsu, Regional CEO of ASEAN & South Asia, Standard Chartered Bank, menjelaskan, dana bantuan COVID-19 dari Standard Chartered akan disalurkan untuk membantu dalam memenuhi kebutuhan darurat yang diperlukan saat ini, di samping juga membantu mereka untuk pulih di waktu mendatang.

“Dana bantuan ini merupakan tambahan dari komitmen kami untuk dukungan pembiayaan bagi perusahaan-perusahaan yang berdedikasi melawan pandemi ini. Asia adalah rumah bagi Standard Chartered dan kami telah hadir 160 di kawasan ini,” kata Judy melalui keterangan resminya di Jakarta, Kamis 2 April 2020.

Tak hanya itu, pihaknya juga akan menyamakan jumlah kontribusi yang diterima dari karyawan dan donor lain untuk memenuhi target US$50 Juta. Semua anggota dewan dan tim manajemen Grup akan memberikan kontribusi pribadi untuk dana tersebut. Melalui upaya regional dan masing-masing negara, Standard Chartered telah menyumbangkan US$1,85 Juta untuk upaya bantuan COVID-19 hingga saat ini.

Sebelumnya, pihaknya juga telah mengumumkan inisiatif untuk memberikan dukungan ekonomi dan melindungi kesejahteraan pelanggan, klien, dan 84.000 karyawan Grup di seluruh dunia. Pada 30 Maret, Standchart juga mengumumkan akan memberikan pinjaman hingga 1 miliar dolar AS, untuk pembiayaan impor/ekspor dan modal kerja, dengan tingkat suku bunga preferensial, bagi perusahaan yang menyediakan barang dan jasa untuk membantu menanggulangi COVID-19, dan mendukung perusahaan-perusahaan yang mengalihkan sumber daya produksinya untuk menangani pandemi.

Perusahaan yang akan didukung mencakup produsen dan distributor di industri farmasi dan penyedia layanan kesehatan, serta perusahaan non-medis yang secara sukarela menambahkan
kemampuan terkait medis ke produksi manufaktur mereka. Sedangkan jenis barang yang termasuk dalam program ini termasuk ventilator, masker wajah, peralatan pelindung dan pensanitasi. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Laporan Tahunan Berkualitas, Bank DKI Diganjar Apresiasi

Jakarta - Bank DKI kembali menorehkan prestasi dengan memenangkan penghargaan The Best Indonesia Annual Report… Read More

4 hours ago

Investasi Berkelanjutan Dongkrak Ekonomi, Pemerintah Bakal Garap Energi Bersih

Jakarta - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan Roeslani mengatakan, investasi yang berorientasi… Read More

4 hours ago

DANA Respons Teguran Kominfo Terkait Judi Online

Jakarta – Platform pembayaran digital, DANA angkat suara terkait teguran keras yang dilayangkan Kementerian Komunikasi dan… Read More

6 hours ago

Dukung Literasi Keuangan, CIMB Niaga Ajak Siswa Menabung Sejak Dini

Jakarta - PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) berperan aktif dalam meningkatkan Literasi dan… Read More

7 hours ago

BNI dan Garuda Indonesia Hadirkan Bonus 25.000 GarudaMiles di Ultah ke-25

Jakarta - Dalam rangka memperingati 25 tahun GarudaMiles, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau… Read More

9 hours ago

Perluas Layanan Nasabah, Bank INA Buka Kantor Cabang Pembantu di BSD

Jakarta - Bank INA yang merupakan bagian dari Salim Group melanjutkan ekspansi layanan bisnisnya dengan… Read More

12 hours ago