News Update

Standard Chartered Kelola Dana Anak Perusahaan SCG

Jakarta–Siam Cement Group (SCG) resmi menunjuk Standard Chartered Bank Indonesia (Standard Chartered) sebagai pengelola dana untuk sejumlah anak perusahaan SCG yang beroperasi di Indonesia.

Penunjukkan ini didasarkan pada kredibilitas dan kemampuan Standard Chartered dalam memberikan solusi pengelolaan keuangan yang terintegrasi dan menyeluruh sesuai dengan kebutuhan SCG.

Pemberian mandat ini diresmikan melalui penandatanganan kerja sama yang dihadiri langsung oleh Chief Executive Officer Standard Chartered Bank Indonesia, Rino Donosepoetro dan Country Director SCG Indonesia, Nantapong Chantrakul.

“Kami sangat berterima kasih untuk kepercayaan yang diberikan SCG. Melalui kerja sama ini, Standard Chartered Bank tidak hanya memberikan layanan keuangan kepada SCG, namun kami juga menawarkan layanan keuangan bagi seluruh jaringan supplier dan distributor perusahaan melalui program Banking the Ecosystem,” ungkap Rino Donosepoetro dalam keterangan yang diterima redaksi di Jakarta, Jumat, 8 September 2017.

Banking the Ecosystem merupakan program yang dimiliki Bank dalam memberikan layanan keuangan bukan hanya kepada klien yang bersangkutan, namun seluruh ekosistem klien, termasuk pemasok, vendor, mitra bisnis, dan pelanggan. Program ini dipercaya dapat mendukung SCG dalam menciptakan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Page: 1 2

Suheriadi

Recent Posts

Transisi Kemenparekraf jadi KemenPar dan KemenEkraf Ditarget Rampung Desember 2024

Jakarta - Proses transisi dari nomenklatur Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menjadi dua entitas yakni Kementerian… Read More

2 hours ago

Retreat Kabinet di Magelang, PLN Sukses Amankan Listrik Berlapis

Jakarta - PT PLN (Persero) turut menyukseskan rangkaian Retreat Kabinet Merah Putih yang diinisiasi oleh… Read More

2 hours ago

Bank Jago Perkuat Literasi Keuangan Ibu dan Anak Lewat Program Jagoan Baca

Jakarta – PT Bank Jago Tbk kembali berkomitmen dalam meningkatkan literasi keuangan di Indonesia, kali… Read More

3 hours ago

IHSG Sepekan Turun 0,84 Persen, Kapitalisasi Pasar Rp12.888 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

9 hours ago

Dharma Polimetal (DRMA) Sukses Bukukan Penjualan Rp4 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta – PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA), emiten terkemuka dalam manufaktur komponen otomotif di Indonesia,… Read More

10 hours ago

Tingkatkan Layanan Digital, Bank Banten Hadirkan Fitur Pembayaran QRIS di Jawara Mobile

Tangerang – PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk terus meningkatkan fitur di aplikasi mobile banking,… Read More

10 hours ago