Music

Spesial! BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 Sajikan 2 Panggung dan Diskon Tiket

Banyuwangi – Penyelenggaraan event musik BRI Jazz Gunung 2025 mencapai puncak trilogi pada gelaran BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 di Amfiteater Taman Gandrung Terakota, Jiwa Jawa Resort Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu, 9 Agustus 2025.

CEO Jazz Gunung Indonesia, Bagas Indyatmono mengungkapkan ada yang baru pada event puncak dari trilogi BRI Jazz Gunung Series tersebut.

Berbeda dengan dua event sebelumnya, yakni BRI Jazz Gunung Series 1 dan 2 Bromo 2025, yang hanya menggunakan satu panggung, BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 menghadirkan dua panggung.

Baca juga: Tutup BRI Jazz Gunung Bromo Series 2, Sal Priadi Sukses Bikin Hati Jamaah Al-Jazziyah Luluh

Lokasinya berada di Amfiteater Taman Gandrung Terakota dan area UMKM. Menariknya, panggung di area pameran UMKM dibuka gratis untuk umum.

“Kita bikin tambahannya di Jazz Gunung Series 3 ini ada dua panggung. Satu panggung di area UMKM, satunya lagi di Amfiteater. Tadinya kita mau ada tiga panggung, cuma satu dua hal, kita harus pikirin dulu flow-nya. Itu bedanya pada tahun ini,” ujar Bagas saat media gathering BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025, di Hotel Santika, Banyuwangi, Jumat, 8 Agustus 2025.

Bagas menjelaskan, keputusan menghadirkan dua panggung di dua area berbeda bertujuan memperkenalkan musik jazz sebagai musik akulturasi kepada masyarakat yang lebih luas. Menurutnya, meski Jazz Gunung telah memasuki tahun ke-17, pihaknya tetap ingin terus memperkenalkannya agar musik jazz semakin diterima banyak orang.

Harga Tiket Lebih Terjangkau

Media gathering BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025, di Hotel Santika, Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat, 8 Agustus 2025. (Foto: Steven Widjaja)

Ia juga menambahkan, Jazz Gunung Ijen kali ini menawarkan harga tiket yang lebih terjangkau dibandingkan sebelumnya.

“Harga lebih terjangkau yakni Rp250.000 (per orang). Ditambah kalau beli lewat BRImo ada diskon hingga 40 persen. Jadi, ini benar-benar spesial kali ini. Kita ingin jazz sungguh-sungguh bisa merakyat,” imbuh Bagas.

Baca juga: BRI Tawarkan Promo Spesial di Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 untuk UMKM dan Pengunjung

Selain konsep dua panggung, BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 juga menghadirkan bazar UMKM yang berlangsung hingga HUT ke-80 RI pada 17 Agustus mendatang, penampilan musisi jazz internasional, serta kolaborasi musik tradisi Banyuwangi dengan genre pop.

Sederet musisi yang akan menghentak panggung BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025, antara lain yakni The Aartsen ft. Adam Zagorski, Irsa Destiwi Trio, Dua Empat, dan Kevin Yosua Trio feat. Fabien Mary.

Selain itu, juga akan akan ada penampilan dari Suliyana & Glam Orkestra, Jazz Patrol Kawitan, dan Surabaya Pahlawan Jazz. (*) Steven Widjaja

Yulian Saputra

Recent Posts

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

3 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

10 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

11 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

11 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

12 hours ago

Rosan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Poin Penting Munas VII MES menetapkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Umum dan Ferry Juliantono sebagai… Read More

18 hours ago