Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan akan bertemu dengan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD pada sore ini, Kamis (1/2/2024).
Pertemuan tersebut sebagai permintaan dari Mahfud untuk menyampaikan secara langsung surat pengunduran dirinya dari Kabinet Indonesia Maju.
“Nanti sore mungkin bertemu (Pak Mahfud), “ ujar Jokowi kepada awak media di Pasar Wonogiri, Kamis pagi, 1 Februari 2024.
Baca juga: Bikin Iri! Segini Gaji Mahfud MD Jika Mundur dari Jabatan Menko Polhukam
Eks Wali Kota Solo itu menyatakan, menghormati segala keputusan pengunduran diri Mahfud MD sebagai menterinya. Menurut Jokowi, pengunduran diri tersebut menjadi hak cawapres nomor urut 3 tersebut.
“Ya itu hak. Saya sangat menghargai. Saya sangat menghargai,” jelas Jokowi.
Sebelumnya, Mahfud MD resmi mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), pada Rabu (31/1/2024).
Melalui siaran langsung di akun Instagram @mohmahfudmd, dirinya telah menyiapkan surat pengunduran diri yang akan diserahkan langsung kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Baca juga: Mahfud MD Buka-Bukaan Kasus Perampasan Tanah Rakyat
“Maka hari ini, saya sudah membawa surat untuk Presiden dan untuk disampaikan kepada Presiden Jokowi langsung tentang masa depan politik saya yang belakangan ini menjadi perbincangan publik,” kata Mahfud di Pura Walandano, Lampung Tengah.
Rencananya, surat tersebut akan disampaikan ketika dirinya mendapatkan jadwal bertemu dengan Presiden Jokowi. (*)
Editor: Galih Pratama
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More