Jakarta – PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF telah mengalirkan dana dari pasar modal ke lembaga penyalur Kredit Pemilikan Rumah (KPR) sampai dengan September 2018 secara kumulatif tercatat mencapai Rp43,99 triliun.
Direktur Sekuritisasi dan Pembiayaan SMF Heliantopo, dalam keterangannya, yang dikutip di Jakarta, Rabu, 31 Oktober 2018 mengatakan, dana pasar modal yang dialirkan ke penyalur KPR tersebut terdiri dari sekuritisasi sebesar Rp10,16 triliun dan penyaluran pinjaman sebesar Rp33,83 triliun.
Dana pasar modal yang dialirkan ke penyalur KPR ini sejalan dengan komitmen SMF dalam mendukung Program Satu Juta Rumah yang sesuai dengan arahan pemerintan dengan menyalurkan pinjaman untuk perluasan jangkauan pembiayaan pemilikan rumah di seluruh Indonesia.
“Ini upaya kami mendorong peningkatan penyaluran untuk kebutuhan pembiayaan pemilikan rumah di Indonesiam Kami harap ini dapat mendukung ketersediaan rumah yang layak bagi masyarakat,” ujarnya.
Dirinya mengaku optimis, dengan adanya sinergi yang kuat dengan lembaga penyalur KPR, Program Satu Juta rumah arahan pemerintah dapat tercapai dan memberikan kontribusi luar biasa bagi kesejahteraaan masyarakat diberbagi daerah maupun bagi perekonomian Indonesia ke depan.
“Kami yakin bahwa tingginya akses penyaluran KPR dapat memberikan dampak positif dalam membangun serta memajukan perekonomian. Terkait hal tersebut, dorongan dari Pemerintah untuk merealisasikan hal tersebut juga sangat kami harapkan,” ucapnya.
Menurutnya, SMF akan fokus memperkuat perannya sebagai fiscal tools pemerintah melalui penguatan model bisnis perseroan. Hal ini akan dilakukan melalui peningkatan aliran dana dari pasar modal ke sektor pembiayaan perumahan untuk memperluas akses terhadap sumber dana murah jangka menengah panjang. (*)
Jakarta - Orderkuota berkolaborasi dengan Nobu meluncurkan Madera, sebuah rekening digital serba bisa. Peluncuran Madera… Read More
Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai lawatan kenegaraan perdana ke sejumlah negara, antara lain… Read More
Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) mendukung program pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi… Read More
Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More
Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI mencatat penerimaan pajak hingga Oktober 2024 mencapai Rp1.517,53 triliun,… Read More
Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More