Keuangan

SMF Siap Jalankan Skema Baru FLPP

Jakarta – PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) (SMF) mengaku siap menerapkan sistem baru skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP). Hal tersebut guna mendukung program satu juta rumah Pemerintah.

Direktur Sekuritas dan Pembiayaan SMF Heliantopo mengatakan, ikut sertanya SMF dalam pembiayan KPR FLPP nantinya diharapkan mengurangi beban pemerintah dari sisi pembiayaan.

“SMF di tugaskan untuk mendukung program pemerintah dalam FLPP. Saat ini sedang diproses untuk komposisi akan diturunkan dan segera di terbitkan Kementerian PUPR,” kata Heliantopo di Graha SMF Jakarta, Jumat 13 Juli 2018.

Sebagai informasi, pada saat ini skema penyaluran FLPP dibagi menjadi dua porsi dimana pemerintah menyalurkan porsi 90 persen di dalam pembiayaan KPR subsidi. Sementara, 10 persen sisanya berasal dari sektor perbankan.

Dirinya menyebut, nantinya porsi pembiayaan pemerintah diperkirakan akan turun menjadi 75 persen. Sementara, 25 persen sisanya akan ditanggung SMF. Namun pihaknya masih belum memastikan jadi atau tidaknya keputusan tersebut.

“Jadi dengan penurunan porsi pemerintah dari 90 itu turun 75:25, dan nanti yang 25 itu dananya akan disediakan SMF dengan tingkat bunga tertentu,” tambah Heliantopo.

Sebelumnya ditemui ditempat berbeda Direktur Jenderal Pembiayaan Perumahan Lana Winayanti mengatakan akan melibatkan SMF dalam mensukseskan program FLPP tersebut.

Pemerintah sendiri menargetkan dapat menyalurkan FLPP hingga 42.000 unit rumah. Target tersebut diharapkan dapat bertambah hingga 70.000 unit sampai akhir 2018, melalui keikutsertaan SMF.(*)

Suheriadi

Recent Posts

Wamenkop Ferry: Koperasi Susu Boyolali Harus jadi Pelaku Industri Pengolahan

Jakarta - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono turun tangan mengatasi kisruh yang membelit Koperasi Produksi Susu… Read More

3 mins ago

Finalisasi KUB dengan Bank Jatim, Bank Banten Optimis Segera Teken Shareholder Agreement

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) menyakini proses kelompok usaha bank… Read More

29 mins ago

MUFG Bank Cabang Jakarta Raih Laba Rp5,88 Triliun di September 2024, Tumbuh 22,74 Persen

Jakarta – MUFG Bank Cabang Jakarta, berhasil mencatatkan kinerja positif pada kuartal III 2024. Berdasarkan… Read More

41 mins ago

IHSG Sesi I Kembali Ditutup Anjlok 1 Persen Lebih ke Level 7.136

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I, hari ini, 15 November… Read More

1 hour ago

BPS Laporkan Impor Susu RI Naik 7,07 Persen per Oktober 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat volume impor susu Indonesia pada periode Januari-Oktober 2024 sebesar 257,30… Read More

2 hours ago

Laba BCA Digital Terbang 532,7 Persen per September 2024, Ini Pendorongnya

Jakarta - PT Bank Digital BCA (BCA Digital) berhasil mencatatkan kinerja keuangan impresif pada kuartal… Read More

2 hours ago