News Update

SMF Salurkan KPR FLPP Rp720 Miliar

Jakarta — PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF telah menyalurkan kredit pemilikan rumah dengan skema fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (KPR FLPP) sebesar Rp720 miliar per akhir Maret 2019. Angka tersebut sudah memenuhi seperempat porsi dari target yang dicanangkan pemerintah untuk SMF.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Sekuritisasi dan Pembiayaan SMF Heliantopo seusai menghadiri acara konferensi pers mengenai paparan kinerja SMF sepanjang tahun 2018. Menurutnya, angka tersebut dapat terus tumbuh seiring perkembangan bisnis segmen perumahan.

“Kita lihat dalam tiga bulan saja sudah Rp720 miliar. Kita lihat itu sudah seperempat dari porsi SMF. Kelihatanya cepat lebih,” kata Heliantopo di Jakarta, Rabu, 10 April 2019.

Sebelumnya SMF telah menyiapkan dana Rp2,2 triliun untuk membantu program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan ( FLPP ) atau KPR bersubsidi untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Dari angka tersebut, SMF optimis dapat meraih targetkan sebanyak 68 ribu rumah yang telah dibiayai.

SMF sendiri berperan dalam mengurangi beban fiskal Pemerintah dengan membiayai porsi 25 persen pendanaan KPR FLPP, sehingga Pemerintah hanya menyediakan 75 persen dari total pendanaan FLPP dari semula yang sebesar 90 persen.

Dengan adanya dukungan SMF, jumlah rumah yang akan dibiayai meningkat dari semula 23.763 unit di tahun 2017 menjadi 57.949 di tahun 2018 hal tersebut memberikan dampak positif yaitu  semakin banyak Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang memperoleh fasilitas KPR FLPP disamping adanya penyerapan tenaga kerja dari pembangunan rumah yang berujung pada terciptanya multiplier effect. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Harga Emas Antam Turun Rp2.000 jadi Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Rabu, 25 November… Read More

11 mins ago

IHSG Diproyeksi Melemah, Analis Rekomendasikan Saham AVIA hingga GOTO

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

29 mins ago

Jurus BSI Genjot Penjualan Kendaraan Bermotor di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia, Tbk (BSI) terus berupaya mendorong lonjakan penjualan bisnis kendaraan… Read More

9 hours ago

Lindungi Konsumen, OJK dan Satgas PASTI Soft Launching Indonesia Anti-Scam Center

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama anggota Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal (Satgas… Read More

16 hours ago

IHSG Sepekan: Naik 0,48 Persen, Kapitalisasi Bursa Turun jadi Rp12.053 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa, data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

16 hours ago

Cashless Kian Populer, Bangkok Bank Kembangkan Interoperabilitas QR Code Lintas Negara

Bangkok – Perkembangan layanan pembayaran non tunai alias QR Code di Negeri Gajah Putih begitu… Read More

16 hours ago