Jakarta – Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menyatakan bahwa dana simpanan nasabah dengan saldo di atas Rp5 miliar telah meningkat hingga 13,87% di Desember 2022.
Ketua Dewan LPS, Purbaya Yudhi Sadewa, mengatakan bahwa, peningkatan dana simpanan nasabah tersebut meningkat jauh lebih cepat dibandingkan dana nasabah di bawah Rp5 miliar.
“Itu meningkat dengan pesat itu paling cepat, lebih cepat dibandingkan di bawah Rp5 m jauh, jadi memang, entah itu perusahaan entah itu orang-orang kaya tumbuhnya jauh lebih cepat dibandingkan yang di bawah,” ucap Purbaya kepada media di Jakarta, 31 Januari 2023.
Meski begitu, pertumbuhan dana nasabah dengan saldo di bawah Rp100 juta menjadi yang terendah dibandingkan yang lainnya, yaitu hanya sebesar 2,86%.
“Yang paling rendah pertumbuhannya yang saldo di bawah Rp100 juta, itu mengindikasikan bahwa masyarakat yang di bawah belum full merasakan recovery perekonomian yang sedang terjadi,” imbuhnya.
Namun, ia yakin pertumbuhan tersebut sudah mulai positif dan jika momentum pertumbuhan ekonomi terus dijaga pelan-pelan dampaknya juga dirasakan oleh masyarakat bawah.
Adapun, Purbaya merincikan tabungan dengan dana Rp2-5 miliar tumbuh 4,72%, tabungan Rp1-2 miliar tumbuh 2,57%, tabungan Rp500 juta-1 miliar tumbuh 1,52%, serta tabungan kurang dari Rp200-500 juta tumbuh 4,27%. (*)
Editor: Rezkiana Nisaputra
Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More
Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More
PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More
Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More
Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More
Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More