CSR

SIG Salurkan 64.601 Paket Kebutuhan Pokok ke Masyarakat

Jakarta – Pandemi Covid-19 bukan hanya berdampak pada kesehatan, tetapi juga perekonomian masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) dan anak perusahaan menyalurkan bantuan 64.601 paket kebutuhan pokok kepada warga di Provinsi DKI Jakarta, Aceh, Sumatera Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan.

General Manager of Corporate Communication SIG, Sigit Wahono mengatakan bahwa bantuan paket sembako ini diberikan untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan dalam menyambut hari raya. Bantuan kebutuhan pokok tersebut disalurkan secara bertahap mulai hari jumat (15/5) hingga menjelang Hari Raya Idulfitri.

“Hari Raya tahun ini sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Masyarakat dan bangsa Indonesia tengah menghadapi pandemi global, sehingga penyediaan bahan kebutuhan pokok tentu menjadi tantangan yang perlu diperhatikan oleh semua pihak. Oleh karena itu, SIG memberikan perhatian besar dalam menyalurkan bantuan kebutuhan pokok bagi masyarakat yang membutuhkan,” kata Sigit.

Anak perusahan SIG, PT Semen Padang telah menyalurkan bantuan kebutuhan pokok bagi 5.205 KK melalui 12 Forum Nagari di Kecamatan Lubuk Kilangan, Pauh dan Lubuk Begalung, Kota Padang, Sumatera Barat.

Sedangkan di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, PT Semen Tonasa menyalurkan bantuan paket kebutuhan pokok bagi masyarakat di Pulau Gondong Bali dan Desa Mattiro Matae. Anak perusahaan SIG lainnya, PT Semen Gresik menyalurkan 1274 paket bantuan bagi masyarakat sekitar Pabrik Rembang, Jawa Tengah.

Sementara itu, PT Solusi Bangun Indonesia (SBI) turut menyalurkan bantuan kebutuhan pokok bagi masyarakat di Kabupaten Bogor Jawa Barat dan Kabupaten Cilacap Jawa Tengah. Melalui PT Solusi Bangun Andalas (SBA), bantuan kebutuhan pokok disalurkan kepada masyarakat di Kecamatan Lhoknga dan Leupung, Kabupaten Aceh Besar.

Ketua Yayasan Sayyid Abdurrahman Gresik, Wahidatul Husnah menyampaikan rasa terima kasih dan syukur atas bantuan yang diberikan oleh SIG.

“Bantuan kebutuhan pokok ini sangat bermanfaat bagi kami, khususnya anak yatim, kaum duafa, pedagang kaki lima serta karyawan yang kehilangan mata pencaharian,” ujarnya.
(*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Modal Ventura Optimistis Kenaikan PPN Tak Guncang Portofolio, Ini Alasannya

Jakarta – Sejumlah perusahaan modal ventura merespons rencana kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari 11 persen… Read More

8 hours ago

Bank QNB Indonesia Dorong Keterampilan Finansial Generasi Muda

Jakarta – PT Bank QNB Indonesia Tbk ("Bank"), anak usaha QNB Group, institusi finansial terbesar… Read More

8 hours ago

RUPSLB Adaro Bagikan Dividen Rp41,7 Triliun dan Ganti Nama jadi AlamTri Resources

Jakarta - PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) pada hari ini (18/11) telah melangsungkan Rapat… Read More

9 hours ago

Gandeng Smartfren, IIF Salurkan Kredit Sindikasi Senilai Rp500 Miliar

Dukung Akses Telekomunikasi danInformasi, IIF Salurkan Kredit SindikasiRp500 miliar. PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF)bekerja sama… Read More

10 hours ago

Agung Podomoro Land Jual Hotel Pullman Ciawi Vimalla Hills untuk Bayar Utang

Jakarta - PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) resmi menjual salah satu kepemilikan aset propertinya, yakni… Read More

10 hours ago

Jadi Konstituen Indeks MSCI ESG Indonesia, Skor ESG BBNI Masuk 5 Terbaik

Jakarta - Saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (kode saham: BBNI) menempati posisi penting… Read More

11 hours ago