Jakarta– Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 (Satgas Covid-19) Doni Monardo menyatakan, pada awal pandemi covid 2020 lalu Pemerintah Indonesia sempat mengalami kehabisan reagen PCR pada bulan April 2020.
Doni mengatakan, hal tersebut wajar terjadi di negara manapun saat menghadapi pandemi baru di dunia. Doni bahkan menyebut, kehabisan reagen tersebut sempat menghambat proses pengetesan spesimen untuk menemukan kasus Covid-19.
“Reagen PCR yang pada pertengahan April itu nyaris habis. Bukan nyaris habis, habis sama sekali,” kata Doni saat video conference Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana Tahun 2021 Hari ke-4 di Jakarta, Selasa 9 Maret 2021.
Namun, Doni mengatakan, Indonesia sempat dibantu oleh negara lain seperti Korea Selatan dan di China untuk pengetesan Covid-19. “Tapi kerjasama dengan berbagai pihak termasuk dengan sejumlah Dubes kita di Korea Selatan dan juga China, itu memberikan bantuan yang luar biasa,” tambah Doni.
Dirinya juga menjelaskan, kebijakan Pemerintah juga sempat berubah-ubah dalam penentuan kebijakan penanganan covid, salahsatunya saat penerapan masker bagi orang sehat. Menurutnya, berubah-ubahnya kebijakan tersebut lantaran kebijakan dari World Health Organization (WHO) yang juga ikut berubah terkait virus baru covid-19.
“Kemudian juga kita juga belum tahu musuhnya seperti kegiatan banyak negara bimbang. Bahkan WHO sendiri kebijakannya berubah-ubah,” ucap Doni. (*)
Editor: Rezkiana Np
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More
Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More