Ekonomi dan Bisnis

Service Excellence Harus Diterapkan Perusahaan, Berikut Tipsnya

Jakarta – Pelayanan Prima (Service Excellence) atau pelayanan yang memenuhi standar dan kepuasan konsumen perlu diterapkan oleh setiap sektor industri, terutama sektor jasa keuangan. Sofi Suryasnia, Direktur Utama Dana Pensiun Bank BJB membagikan 5 kiat-kiat untuk memberikan pelayanan prima atau service excellence.

Pertama adalah setiap karyawan perlu mengenali tipe dan kebutuhan konsumen. Untuk itu, karyawan perlu memahami produk dan layanan yang ditawarkan oleh perusahaannya. Kedua, perlunya bersikap ramah dan gesit. Lalu, tips ketiga yakni mendengarkan dan menerima keluhan konsumen. Dengan menerima keluhan, karyawan akan semakin memahami kebutuhan masing-masing konsumen.

Tips keempat adalah berfokus kepada layanan. Karyawan harus fokus untuk memberikan layanan terbaik kepada setiap nasabah atau konsumen yang datang. Kemudian, tips kelima adalah menghormati keputusan nasabah. Setiap karyawan tidak boleh memaksakan kemauan pribadinya. Sebaliknya, karyawan harus fokus memberikan pelayanan kepada keinginan nasabah atau konsumen.

Kemudian, Sofi juga menjelaskan bahwa service excellence dimulai dari pola pikir melayani. Untuk itu, pola pikir melayani harus dibangun sedini mungkin dan dimiliki oleh setiap karyawan mulai dari level terendah hingga tertinggi.

“Jadi, mulai dari satpam sampai jajaran manajemen harus memiliki mindset melayani untuk memberikan pelayanan terbaik. Semua karyawan yang masuk BJB pasti ditanya, apakah anda siap untuk melayani?. Hal ini untuk menumbuhkan pola pikir melayani dan memberikan layanan terbaik,” ujar Sofi pada diskusi virtual, Jumat, 27 November 2020.

Ia juga menyebut bahwa setiap karyawan yang memiliki pola pikir melayani, dapat memberikan kesan pertama yang baik. Kesan pertama baik akan berdampak pada terciptanya service excellence atau pelayanan prima. “Kesan pertama sangat penting. Kesan pertama yang baik akan memberikan kesan pelayanan yang baik yang akan mempromosikan bisnis anda. Mulai dari satpam kalo sudah ramah, konsumen akan senang,” katanya. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

IHSG Sepekan Turun 0,84 Persen, Kapitalisasi Pasar Rp12.888 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

2 hours ago

Dharma Polimetal (DRMA) Sukses Bukukan Penjualan Rp4 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta – PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA), emiten terkemuka dalam manufaktur komponen otomotif di Indonesia,… Read More

2 hours ago

Tingkatkan Layanan Digital, Bank Banten Hadirkan Fitur Pembayaran QRIS di Jawara Mobile

Tangerang – PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk terus meningkatkan fitur di aplikasi mobile banking,… Read More

3 hours ago

Perbaiki Tata Kelola, Pembiayaan KB Bukopin Finance Melonjak 193,99 Persen per September 2024

Jakarta – Upaya perbaikan yang dilakukan KB Bukopin Finance (KBBF) selama dua tahun terakhir berbuah… Read More

3 hours ago

Legislator Sebut Pertamina Mampu Dukung Swasembada Energi, Ini Alasannya

Jakarta - Anggota Komisi XII DPR Eddy Soeparno optimistis Pertamina mampu mendukung upaya Pemerintahan Prabowo… Read More

4 hours ago

Selamatkan Sritex! Prabowo Perintahkan Empat Menteri “Turun Gunung”

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memerintahkan empat menteri Kabinet Merah Putih 'turun gunung' untuk mengkaji… Read More

5 hours ago