Moneter dan Fiskal

Sentimen Rupiah Bikin Cadangan Devisa RI Melejit di Akhir 2023

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat posisi cadangan devisa Indonesia di 2023 mencapai USD146,4 miliar, melonjak USD8,3 miliar dibandingkan dengan posisi pada akhir November 2023 sebesar USD138,1 miliar.

Kepala Ekonom Bank Mandiri, Andry Asmoro menyebutkan bahwa peningkatan cadangan devisa tersebut sejalan dengan adanya sentimen penguatan Rupiah sebesar 0,73 persen secara bulanan (mtm) atau 1,10 persen secara year to date (ytd) menjadi Rp15.396 per dolar AS.

“Penguatan nilai tukar Rupiah didukung oleh sentimen pasar terkait prospek penurunan suku bunga dari bank sentral global terutama The Fed,” kata Andry dalam risetnya, Senin 8 Januari 2023.

Baca juga: Top! Cadangan Devisa RI Naik USD8,3 Miliar di Akhir Tahun 2023 jadi Segini

Andry melanjutkan, setelah siklus kenaikan suku bunga yang agresif sejak awal tahun 2022, pelaku pasar memproyeksikan The Fed akan mulai menurunkan suku bunga pada kuartal I 2024, sejalan dengan penurunan inflasi secara bertahap dan indikasi soft landing di AS.

Kemudian, indeks harga konsumen AS juga turun dari 3,2 persen yoy pada Oktober 2023 menjadi 3,1 persen yoy pada November 2023, sementara IHK inti tahunan AS berada di level terendah lebih dari dua tahun sebesar 4 persen pada November 2023, sesuai dengan perkiraan pasar.

“Di sisi lain, ekonomi AS tumbuh secara tahunan sebesar 4,9 persen pada kuratal III 2023, lebih rendah dari 5,2 persen pada perkiraan kedua. Oleh karena itu, sentimen tersebut telah memberikan dampak positif bagi pasar keuangan domestik,” jelasnya.

Baca juga: BI Proyeksikan Suku Bunga The Fed Turun di Semester II 2024, Ini Pertimbangannya

Selama Desember 2023, net inflow asing di pasar saham dan obligasi masing-masing tercatat sebesar Rp7,7 triliun dan Rp8,2 triliun. Imbal hasil 10 tahun pemerintah Indonesia juga turun sebesar 19,0 bps month to date (mtd) menjadi 6,52 persen.

“Secara keseluruhan tahun 2023, cadangan devisa Indonesia masih cukup besar di tengah volatilitas yang tinggi di pasar global. Realisasi nilai tukar Rupiah tercatat sebesar Rp15.397 per dolar AS relatif sesuai dengan perkiraan kami sebesar Rp15.523,” tutupnya. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Irawati

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

6 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

6 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

7 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

11 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

19 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

20 hours ago