Otomotif

Sensasi Berkendara dengan Mitsubishi Xforce Ultimate DS

Jakarta – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) belum lama ini memperkenalkan varian terbaru dari keluarga Xforce, yaitu varian Ultimate with Diamond Sense (DS). Varian tertinggi ini hadir dengan tambahan teknologi keselamatan dan performa agresif yang menghadirkan sensasi berkendara yang berbeda.

Hikaru Mii, Director of Product Strategy Division PT MMKSI menjelaskan, mesin Xforce Ultimate DS memang sama dengan Xforce yang sebelumnya. Namun, pihaknya melakukan set-up engine dan Continuously Variable Transmission (CVT) untuk memberikan akselerasi yang agresif.

“Jadi mesin Xforce Ultimate DS ini sama dengan Xforce yang sebelumnya, namun kita melakukan set-up engine dan CVT-nya untuk memberikan akselerasi yang lebih cepat lagi, terutama pada saat kita mencapai tanjakan agar bisa melakukan akselerasi pada daerah yang menanjak dengan lebih halus,” jelas Hiraku Mii dikutip 31 Januari 2025.

Baca juga: Alasan Rentokil Initial Pilih Mitsubishi L100 EV jadi Armada Operasionalnya

Tak hanya akselerasi, Xforce Ultimate DS dibekali dengan teknologi keselamatan yang lebih lengkap dibanding varian sebelumnya. Varian ini disematkan dengan teknologi Diamond Sense yang menjadi daya tarik utama.

Teknologi tersebut terdiri dari Adaptive Cruise Control (ACC) with low speed follow yang siap membantu jarak aman kendaraan di depannya. Ada juga fitur Forward Collision Mitigation (FCM) sebagai sistem pengereman otomatis yang mendeteksi potensi tabrakan, dan Blind Spot Warning (BSW) & Rear Cross Traffic Alert (RCTA) untuk meningkatkan kewaspadaan pengemudi terhadap kendaraan lain di sekitar.

Kemudian, terdapat fitur Automatic High Beam (AHB), Forward Collision Mitigation (FCM), Lead Car Departure Notification System (LCDN), Blind Spot Warning (BSW), Rear Cross Traffic Alert (RCTA),  Auto Headlight, Auto Rain Sensor, dan juga Rear Camera.

Selain itu, ada empat mode berkendara dan Active Yaw Control (AYC) masih dipertahankan untuk menambahkan keamanan berkendara.

Baca juga: Intip Koleksi Mobil-Motor Raffi Ahmad dalam LHKPN, Ada yang Harganya Rp14 Miliar

MMKSI menghadirkan varian Xforce Ultimate DS untuk mengakomodasi konsumen yang memiliki preferensi atau menginginkan fitur keselamatan yang lebih lengkap.

“Improvement selalu dilakukan berdasarkan masukan konsumen agar ke depannya bisa melakukan improvement-improvement yang lebih bagus lagi,” kata Hikaru.

Varian Xforce Ultimate sebetulnya sudah memiliki fitur yang cukup lengkap. Konsumen dapat memilih sesuai dengan preferensi, kebutuhan dan budget yang dimiliki. Mengenai harga, Mitsubishi Xforce Ultimate DS diibanderol Rp422,9 juta on the road Jakarta. (*)

Galih Pratama

Recent Posts

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

2 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

8 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

8 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

9 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

10 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

13 hours ago