Penutupan bursa; IHSG menguat. (Foto: Budi Urtadi).
Sembilan dari sepuluh sektoral saham dilantai kompak berada di zona hijau, dengan penguatan paling besar dipimpin saham sektor Agri dan konsumer. Dwitya Putra
Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 30.968 poin atau 0,73% ke level 4,254.876 pada perdagangan Kamis, 1 Oktober 2015. Sementara Indeks LQ45 ditutup menguat 6.793 poin atau 0,96% ke level 711.769.
Aksi beli selektif yang dilakukan investor terhadap saham-saham unggulan jadi pendorong indek bisa menguat hari ini.
Kondisi tersebut membuat sembilan dari sepuluh sektoral saham dilantai kompak berada di zona hijau, dengan penguatan paling besar dipimpin saham sektor Agri dan konsumer masing-masing diatas 1,5%. Sementara satu-satunya sektor yang melemah yakni hanya sektor finance.
Perdagangan hari ini sendiri berjalan moderat dengan frekuensi transaksi sebanyak 255.820 kali dengan volume 5,414 miliar lembar saham senilai Rp4,63 triliun. Sebanyak 169 saham naik, 103 turun, dan sisanya 83 saham stagnan.
Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya adalah HM Sampoerna (HMSP) naik Rp2.025 ke Rp78.000, Taisho (SQBI) naik Rp3.000 ke Rp338.000, Gudang Garam (GGRM) naik Rp1.300 ke Rp1.300, dan Astra Agro (AALI) naik Rp1.175 ke Rp19.300. (*)
Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More
Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More
PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More
Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More
Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More
Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More