Pegerakan pasar saham. (Foto: istimewa)
Jakarta – Perusahaan produsen benang recycle asal Bandung, PT Sejahtera Bintang Abadi Textile Tbk(SBAT) berhasil menorehkan prestasi dalam mengawali Semester kedua di tahun 2021 ini. Produsen yang menggunakan limbah tekstil sebagai bahan baku utamanya ini berhasil menciptakan produk baru dan menembus pasar baru di Timur Tengah, Saudi Arabia.
“Walaupun di tengah pandemi, tim produksi dan export kami terus bekerja keras untuk berinovasi dan mencari peluang export baru. Berkat kerja keras tersebut, kami berhasil membuat produk baru yaitu benang untuk pembuatan sejadah. Kebutuhan pasar untuk jenis produk ini memang cukup besar, apalagi di pasar Timur Tengah.” kata Jefri Junaedi selaku Direktur Utama Perseroan.
Perseroan menerima permintaan untuk benang sejadah dari Negara dengan julukan “Negara Minyak“ tersebut sebanyak 15-20 kontainer per bulan. “Setelah melewati proses quality checking dan negosiasi yang cukup panjang, akhirnya kami pun terpilih sebagai pemasok benang mereka (pelanggan) yang pertama di Indonesia. Kami juga awalnya tak menyangka permintaan akan sebanyak ini padahal umroh tahun ini ditiadakan akibat dari Pandemi Covid-19. Jadi kami sangat optimis untuk kedepannya, apalagi setelah aktivitas umroh diadakan kembali.” Sambung Jefri Junaedi. (*)
Poin Penting Capital outflow Rp5,96 triliun terjadi pada pekan ketiga Januari 2026 (19–22 Januari), dengan… Read More
Poin Penting Sejak mengakuisisi Bank Muamalat pada 2021, BPKH telah meraih imbal hasil investasi mendekati… Read More
Poin Penting BSI mempercepat transformasi digital di ekosistem pasar untuk mendekatkan layanan dan memperluas penetrasi… Read More
Poin Penting BRI Insurance memperkuat sektor syariah sebagai kontribusi mendukung target pemerintah mencapai pertumbuhan ekonomi… Read More
Oleh Tim Infobank KREDIT macet tidak bisa masuk ranah pidana. Bahkan, dalam kesimpulan seminar Infobank… Read More
Poin Penting Krista Interfood 2026 dipastikan tetap digelar pada 4-7 November 2026 di NICE PIK… Read More