Keuangan

Sebagai Agregator, GoBear Siap Bantu Kebutuhan Finansial di Indonesia

Jakarta – Setelah mendapat suntikan investasi sebesar USD80 juta pada April lalu, Supermarket finansial terkemuka di Asia, GoBear gencar menghadirkan beberapa inovasi digital untuk membantu dan menyediakan alternatif bagi masyarakat Indonesia dalam mengakses produk keuangan.

Country Director Indonesia GoBear Indonesia, Tris Rasika mengatakan, dengan hadirnya GoBear sebagi fintech agregator, juga mendukung program literasi dan inklusi finansial yang digalakkan pemerintah.

“Fokus kami saat ini di produk bank, ada bank empat produk, KTA (kredit tanpa agunan), asuransi perjalanan, dan asuransi mobil. Dimana, 70 persen kita di KTA,” ujarnya saat media visit ke kantor Infobank di Jakarta, Rabu (16/10).

Di Indonesia, Tris menambahkan, hingga saat ini GoBear telah bermitra dengan beberapa bank diantaranya Standar Chartered Bank, OCBC NISP, Citibank, dan Commonwealth bank. Sementara untuk mitra asuransi, diantaranya asuransi FWD dan asuransi Simas Insurtech.

“Untuk ke depannya, kita juga akan menjamah segmen usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), disamping itu juga ada KPR (Kredit Pemilikan Rumah),” tambahnya.

Sebagai informasi, hingga saat ini, GoBear memiliki total pengguna di seluruh negara sebanyak 40 juta dan dengan total pengunjung website GoBear sebanyak 4 juta pengunjung. (*) Bagus Kasanjanu

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Bos OJK: Konsep IKN Financial Center Berbeda dengan Aktivitas Keuangan Lain

Balikpapan - Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mahendra Siregar membeberkan konsep pembangunan IKN Financial Center (pusat keuangan)… Read More

21 mins ago

Ikonik! Bank Mandiri Groundbreaking Mandiri Financial Center di Kawasan PIK 2

Banten - Bank Mandiri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dengan melangsungkan groundbreaking… Read More

43 mins ago

Apa Kabar Anti Scam Center? Ini Jawaban OJK

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkap alasan ‘molornya’ peluncuran Anti Scam Center (ASC) sebagai… Read More

2 hours ago

Awal Oktober 2024, Aliran Modal Asing Rp570 Miliar Masuk RI

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di awal pekan Oktober 2024, aliran modal asing masuk atau capital… Read More

2 hours ago

Di Tengah Isu Divestasi ANZ-Gunawan, Begini Laju Saham Panin Bank

Jakarta - Pemegang saham substansial PT Bank Pan Indonesia Tbk (PNBN) atau Bank Panin, yakni… Read More

2 hours ago

Rapor IHSG Sepekan: Turun 2,61 Persen, Kapitalisasi Pasar jadi Rp12.531 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan data perdagangan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)… Read More

3 hours ago