News Update

Satgas: PPKM Buat Keterisian RS Menurun jadi Kisaran 50%

Jakarta – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 (Satgas Covid-19) menilai Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro turut memengaruhi penurunan angka keterisian tempat tidur rawat inap Rumah Sakit (RS) atau Bed Occupancy Rate (BOR).

Ketua Bidang Penanganan Kesehatan Satgas Covid-19 Brigjen TNI (Purn) dr. Alexander K Ginting mengungkapkan, 7 provinsi yang menerapkan PPKM Mikro mencatat BOR kisaran 50% hingga 60%.

“Di tujuh provinsi yang melaksanakan PPKM skala mikro itu rumah sakit BOR-nya antara 50% sampai 60% Artinya tidak sampai di atas 70” kata Alexander dalam Diskusi Virtual Satgas Covid-19 di Jakarta, Senin 22 Febuari 2021.

Mekipun begitu, dirinya mengimbau masyarakat untuk tak longgar dalam melaksanakan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak untuk mencegah penularan covid-19.

Di sisi lain, Pemerintah juga terus melaksanakan program 3T yakni tracing, testing, dan treatment, guna melindungi masyarakat serta memutuskan penularan. Ditambah, program vaksinasi masih terus berjalan melindungi masyarkat. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Putrama Wahju Setyawan Gantikan Royke Tumilaar Jadi Dirut BNI, Alexandra Askandar Wadirut

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST),… Read More

3 mins ago

Pemegang Saham BNI Restui Buyback Saham Rp1,5 Triliun

Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BBNI menyetujui… Read More

37 mins ago

RUPST BNI Sepakat Tebar Dividen Rp13,95 Triliun, Setara Rp374,05 per Saham

Jakarta – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BBNI menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST)… Read More

1 hour ago

Emiten Ritel MDIY Kantongi Laba Bersih Rp1,1 Triliun di 2024, Melesat 205,6 Persen

Jakarta - PT Daya Intiguna Yasa Tbk (MDIY) atau MR.D.I.Y. sebagai emiten industri ritel mencatatkan… Read More

2 hours ago

Tabungan Nasabah Emerald dan Private BNI Melejit, Tumbuh Dua Digit!

Jakarta – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) mencatat pertumbuhan signifikan dalam portofolio tabungan… Read More

2 hours ago

Ketika Debitur Nakal Berlindung di Ormas

Jakarta - Dalam industri pembiayaan, keberadaan debitur bermasalah bagaikan duri dalam daging yang menghambat kelancaran… Read More

2 hours ago