Jakarta – Satgas Penanganan Covid-19 mengungkapkan bahwa komunitas masyarakat memegang peranan vital dalam penanganan pandemi. Upaya pencegahan yang maksimal di tingkat terkecil yaitu RT, RW, dan desa akan berdampak pada pengendalian pandemi yang lebih baik.
“Dalam rangka upaya untuk membangun ketahanan kesehatan masyarakat, yang menjadi garda terdepan untuk mengakhiri pandemi ini adalah masyarakat itu sendiri,” jelas Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sonny Harry B Harmadi dalam diskusi virtual dikutip melalui kanal YouTube BNPB Indonesia.
Satgas menilai, masyarakat memiliki kemampuan untuk bergotong royong dan saling mendukung satu sama lainnya. Sonny menekankan, Covid-19 tidak dapat ditangani seorang diri, tetapi dibutuhkan kebersamaan untuk melawannya.
“Maka peran dari komunitas masyarakat menjadi sangat penting. Jadi di level komunitas, di level masyarakat, mereka bisa bermusyawarah, merumuskan, membuat aturan untuk menangani pandemi,” jelasnya.
Oleh karena itu, musyawarah antar masyarakat diperlukan agar dapat menciptakan peraturan yang efektif mencegah Covid-19. Melalui kerja sama dari semua pihak, penanganan pandemi akan semakin cepat dan tepat sasaran. (*) Evan Yulian Philaret
Jakarta – Pemerintah menetapkan target penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp300 triliun untuk 2025. Hal ini ditetapkan dengan… Read More
Jakarta - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Komisaris PT PLN (Persero), Aminuddin… Read More
Jakarta - Pengamat Ekonomi Bisnis Acuviarta Kartabi menyatakan optimisme kinerja PT Pertamina (Persero) yang tidak… Read More
Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Banten (Perseroda) Tbk atau Bank Banten optimistis menutup 2024… Read More
Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengangkat Yon Arsal sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua… Read More
Jakarta – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melalui Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka (Ditjen IKMA)… Read More