Nasional

Satgas Imbau Masyarakat Jangan Takut Lakukan Testing Covid-19

Jakarta – Penanganan sedini mungkin merupakan cara yang paling efektif agar penyakit Covid-19 tidak menyebar semakin luas. Untuk itu, Satgas mengimbau agar masyarakat tidak takut untuk melakukan testing Covid-19.

Kasubbid Tracking Satgas Covid 19, dr. Kusmedi Priharto menjelaskan, setiap individu yang memiliki gejala Covid-19 dapat segera ditemukan dan ditangani dengan rutin melakukan testing. Untuk itu, ia mengajak masyarakat untuk tidak malu ketika memiliki gejala atau positif Covid-19. Sebaliknya dengan bercerita, para pengidap Covid-19 dapat ditangani sejak dini, sehingga angka harapan hidupnya meningkat.

“Bayangkan, kalau sudah masuk ICU mungkin angka harapan hidupnya hanya 5%. Berbeda jika ditangani dengan segera. Angka harapan hidupnya masih cukup tinggi, hingga 80%,” kata Kusmedi melalui diskusi virtual di Kanal Youtube BNPB Indonesia, Kamis 19 November 2020.

Kemudian, ia berpesan bila mencegah lebih baik daripada mengobati. Jika sempat melakukan kontak dengan pasien positif atau memiliki gejala, individu tersebut diwajibkan untuk segera melakukan tes deteksi Covid-19.

“Penanganan dalam kondisi awal jauh lebih mudah dan tidak menyiksa diri. Testing bukanlah hal yang menakutkan. Dengan melakukan testing, orang yang tertular akan semakin jelas dan tidak menyebar semakin jauh,” ujarnya (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Jasindo Ingatkan Pentingnya Proteksi Rumah dan Kendaraan Selama Libur Nataru

Poin Penting Menurut Asuransi Jasindo mobilitas tinggi memicu potensi kecelakaan dan kejahatan, sehingga perlindungan risiko… Read More

11 hours ago

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Selamatkan Kekayaan Negara

Poin Penting Pemerintah menyelamatkan lebih dari Rp6,6 triliun keuangan negara, sebagai langkah awal komitmen Presiden… Read More

11 hours ago

Bank Mandiri Berikan Relaksasi Kredit Nasabah Terdampak Bencana Sumatra

Poin Penting Bank Mandiri menerapkan perlakuan khusus kredit bagi debitur terdampak bencana di Aceh, Sumut,… Read More

12 hours ago

Kredit BNI November 2025 Tumbuh di Atas Rata-rata Industri

Poin Penting BNI menyalurkan kredit Rp822,59 triliun per November 2025, naik 11,23 persen yoy—melampaui pertumbuhan… Read More

13 hours ago

Cek Jadwal Operasional BSI Selama Libur Nataru 2025-2026

Poin Penting BSI menyiagakan 348 kantor cabang di seluruh Indonesia selama libur Natal 2025 dan… Read More

13 hours ago

Update Harga Emas Hari Ini: Galeri24 dan UBS Kompak Merosot, Antam Naik

Poin Penting Harga emas Pegadaian turun jelang libur Nataru 2025/2026, dengan emas Galeri24 turun Rp22.000… Read More

16 hours ago