News Update

Satgas Covid-19 Sosialisasikan Perbedaan Vaksin dan Imunisasi

Jakarta – Di kalangan masyarakat masih banyak yang belum memahami perbedaan antara vaksinasi serta imuninasi. Terlebih, Pemerintah telah menyiapkan vaksin Covid-19 untuk bisa disuntikan ke masyarakat pada awal 2021.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito memberikan pemahaman terkait perbedaan vaksinasi dan imunisasi, apa saja perbedaan antara vaksinasi dan imunisasi beserta fungsinya.

“Jadi sebenarnya vaksinasi itu adalah suatu proses untuk memasukkan vaksin ke dalam tubuh bentuknya bisa disuntikkan bisa juga diteteskan,” jelas Wiku dalam talk show daring bertajuk ‘Menjemput Asa Vaksin Covid-19’ yang digelar Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Jakarta, Senin 19 Oktober 2020.

Dalam proses vaksinasi, setelah vaksni masuk ke dalam tubuh, maka tubuh akan bereaksi membentuk sistem kekebalan atau imun. Wiku menjelaskan, bentuk imun tersebut adalah antibodi sehingga akhirnya bisa melawan virus termasuk covid-19. Sedangkan imunisasi adalah suatu proses dimana tubuh membuat imunitas tersebut.

“Kalau Vaksinasi adalah memasukkan vaksin nya ke dalam tubuh imunisasi adalah proses dimana tubuh akhirnya bisa memunculkan imun atau kekebalan tubuh karena terbentuknya antibodi,” jelas Wiku.

Sebagai informasi saja, sampai saat ini Bio Farma sedang menjalani tahap uji klinis vaksin tahap ke-III. Bambang menyebut vaksin yang didapatkan dari Sinofac, Cina, ini memiliki dua dosis. Dosis pertama sudah disuntikan pada 1.620 relawan. Sedangkan dosis kedua sudah disuntikan kepada 1.074 relawan, dan 671 relawan sudah diambil darahnya. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Ilusi Pertumbuhan Tinggi dan Tantangan Prabowonomics

Oleh Mudrajad Kuncoro, Guru Besar Prodi Pembangunan Ekonomi Kewilayahan Sekolah Vokasi UGM dan Penulis Buku… Read More

2 mins ago

Demo Besar di Iran, Keselamatan WNI Diminta Jadi Prioritas Utama

Poin Penting DPR meminta pemerintah memprioritaskan keselamatan WNI di Iran, menyusul eskalasi demonstrasi besar akibat… Read More

9 hours ago

OJK Wanti-wanti Jual Beli STNK Only, Dinilai Ancam Industri Multifinance

Poin Penting OJK menilai praktik jual beli kendaraan STNK only mengancam industri multifinance, karena melemahkan… Read More

9 hours ago

Dirut BTN Nixon LP Napitupulu Dinobatkan sebagai Bankers of The Year 2025

Poin Penting Dirut BTN Nixon LP Napitupulu dinobatkan sebagai Bankers of The Year 2025 oleh… Read More

13 hours ago

Ramai Spin Off, Ini Kinerja Bank Umum Syariah Sepanjang 2025

Poin Penting Spin off UUS menjadi BUS merupakan kewajiban sesuai POJK No. 12/2023 bagi UUS… Read More

13 hours ago

Di Tengah Dinamika Perdagangan Internasional, Perbankan dan Pelaku Usaha Perlu Lakukan Ini

Poin Penting Perdagangan internasional menghadapi tantangan besar, mulai dari volatilitas geopolitik, perubahan kebijakan global, hingga… Read More

14 hours ago