Ekonomi dan Bisnis

Sandiaga Uno Sebut AKI 2024 Bakal Dongkrak Omzet UMKM

Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2024 akan menjadi katalisator peningkatan omzet bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

“Terutama, bagi pelaku ekonomi kreatif di destinasi super prioritas,” ujarnya dalam pameran AKI 2024 di Kaldera Resort, Danau Toba, Jumat (5/7).

Dia menilai, sejak diluncurkan pada 2021, AKI telah menjadi wadah yang efektif untuk kolaborasi antara peserta dan berbagai pemangku kepentingan di bidang ekonomi kreatif.

“Kegiatan ini memberikan kesempatan bagi para peserta untuk dipertemukan dengan potensial buyer dan investor, sehingga diharapkan produk-produk mereka semakin dikenal luas,” kata Sandiaga.

Baca juga: Ini Alasan Kemenparekraf Dorong Pembentukan Indeks Khusus Emiten Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 

Kemudian, dia menegaskan kembali dukungan penuh pemerintah untuk sektor ekonomi kreatif, dengan mengutip berbagai inisiatif dan kebijakan yang bertujuan untuk mendukung inovasi dan kewirausahaan.

Pihaknya bertujuan menjadikan Indonesia pusat industri kreatif global. Sehingga, acara seperti AKI 2024 sangat penting untuk mencapai visi ini.

“Kami berkomitmen untuk menyediakan sumber daya dan dukungan yang diperlukan agar para pelaku ekonomi kreatif kita dapat berkembang dan bersaing di panggung internasional,” imbuh Sandiaga.

Baca juga: Empat Poin Ini Harus Dibenahi Agar UMKM Tembus Pasar Global

Pameran AKI Toba 2024 diikuti oleh 35 jenama (9 kriya, 6 fesyen, 13 kuliner, 2 apps dan gim, 2 musik dan 3 film) yang berasal dari daerah di sekitar Toba dan Sumatera Utara.

Setelah 3 hari penyelenggaraan, terpilih 3 finalis terbaik yang akan mewakili Toba dalam Malam Puncak AKI 2024 yang akan diadakan di Jakarta pada bulan September 2024. Mereka adalah Galeri Batik Torsai (Juara 1), Adcra Woodentoys (Juara 2), dan Tobatos Chips (Juara 3). (*) Alfi Salima Puteri

Galih Pratama

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

13 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

13 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

13 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

13 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

17 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

20 hours ago