Ekonomi dan Bisnis

Sambut Musim Mudik Lebaran, Phapros Pastikan Ketersediaan Antimo dan Multivitamin

Jakarta – PT Phapros Tbk (PEHA) menyatakan komitmen menjaga ketersediaan produk Antimo dan multivitamin menjelang Hari Raya Idul Fitri. Kepastian ketersediaan produk ini untuk mendukung mobilitas masyarakat di musim mudik lebaran tahun ini.

Plt. Direktur Utama PT Phapros Tbk, Ida Rahmi Kurniasih, mengatakan tingginya mobilitas masyarakat menjelang Lebaran, utamanya di tengah ibadah puasa bulan Ramadan saat ini, dapat membuat daya tahan tubuh seseorang menurun. Kondisi itu menjadi rentan terhadap berbagai macam penyakit sehingga dibutuhkan asupan multivitamin dan obat-obatan untuk menjaga kesehatan agar tetap bugar.

Emiten perusahaan farmasi yang menjadi bagian dari Holding BUMN Farmasi ini pun melakukan persiapan menyambut momen Lebaran. Dengan meningkatkan ketersediaan multivitamin dan obat-obatn pendukung perjalanan mudik.

Baca juga: Ini Dia 4 Tips Mudik Nyaman dan Anti Boncos

“Salah satunya adalah produk kebangaan kami, Antimo. Kami optimistis dengan adanya mobilitas masyarakat yang tinggi selama Lebaran akan menjadi salah satu faktor pertumbuhan kinerja kami di tahun ini,” ujarnya seperti dikutip dari keterangan resmi, Jum’at, 5 April 2024.

Antimo menjadi produk andalan masyarakat saat bepergian untuk mencegah mabuk perjalanan. Permintaan Antimo selalu meningkat di saat arus mudik Lebaran.

“Antimo selalu menjadi produk primadona di kala Lebaran atau liburan sekolah. Keberhasilan ini karena kami fokus menyasar segmen travel convenience, untuk masyarakat Indonesia yang sering mengalami motion sickness (mabuk perjalanan). Dengan konsistensi tersebut, produk ini pun menjadi salah satu tulang punggung perusahaan dan mampu memberikan kontribusi di atas 12 persen dari kinerja penjualan Phapros,” tambahnya.

Baca juga: Simak! Ini 5 Tips Mudik Aman dan Nyaman Saat Lebaran

Di kuartal I 2024, penjualan Antimo mengalami kenaikan sebesar 10 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Selain Antimo, Phapros memiliki sejumlah lini multivitamin untuk semua kalangan konsumen, baik usia dewasa, anak-anak, remaja ataupun lansia. (*) Ari Astriawan

Galih Pratama

Recent Posts

Kasus “Sritex” Yuddy Renaldi dan Direksi BPD, Ketika Prosedur Dikriminalisasi, Bankir “Diberangus”

Oleh Tim Infobank KASUS yang menjerat Yuddy Renaldi, Direktur Utama (Dirut) Bank BJB di Pengadilan… Read More

10 mins ago

IHSG Dibuka Menguat 0,46 Persen ke Level 9.074

Poin Penting IHSG dibuka menguat 0,46 persen ke level 9.074,10 pada perdagangan 15 Januari 2026,… Read More

2 hours ago

Harga Emas Antam, Galeri24, dan UBS Kompak Meroket, Ada yang Tembus Rp2,7 Juta per Gramnya

Poin Penting Harga emas UBS menembus level tertinggi Rp2.752.000 per gram, disusul Galeri24 Rp2.692.000 dan… Read More

2 hours ago

IHSG Tembus Level 9.000, Begini Respons BEI

Poin Penting IHSG cetak rekor baru dengan menembus level 9.000 dan ditutup di 9.032,58, mencerminkan… Read More

3 hours ago

Rupiah Dibuka Menguat, Tekanan Geopolitik Masih Mengintai

Poin Penting Rupiah dibuka di level Rp16.855 per dolar AS, menguat tipis 0,06 persen dibanding… Read More

3 hours ago

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Cermati 4 Saham Rekomendasi Analis

Poin Penting MNC Sekuritas memproyeksikan IHSG masih berpotensi naik untuk menguji level 9.077–9.100, seiring posisi… Read More

4 hours ago