News Update

Saham BRI Masuk Rekomendasi Beli

Jakarta – Pada perdagangan hari ini laju Indeks harga Saham Gabungan (iHSG) diperkirkan akan berupaya untuk mempertahankan posisinya di atas level 5.700, setelah kemarin mampu melanjutkan pola penguatan jangka pendek.

Analis PT KGI Sekuritas Indonesia, Yuganur Wijanarko mengatakan, optimisme pasar mulai kembali tercermin pada laju IHSG yang berhasil menjebol resisten psikologis intra-day di level 5.700, sehingga momentum positif  mengalahkan aksi kaum beruang yang berusaha menekan IHSG.

“Direkomendasikan untuk melakukan akumulasi secara lebih intensif dari sebelumnya yang meragukan arah ke depan IHSG, apakah akan ke 5.600 atau 5.800,” kata Yuganur di Jakarta, Rabu, 14 Juni 2017.

Dengan demikian jelas Yuganur, adanya peluang penguatan lanjutan pada pergerakan IHSG di perdagangan hari ini mesti direspons para pelaku pasar dengan mengakumulasi empat saham berikut ini:

1. BBRI dengan target trading di kisaran Rp15.025-Rp15.600.

Secara teknikal, pola perbaikan tren jangka pendek dan menengah pada emiten perbankan BUMN ini membuatnya menarik untuk diakumulasi, melihat kinerja ekspektasi earnings ke depan di 2017 ada pada skenario kenaikan menuju resisten psikologis di kisaran Rp15.025-15.600.

2. PGAS dengan target trading di level Rp2.570.

Pola perbaikan momentum dalam tren jangka pendek dan menengah pada emiten berkapitalisasi besar ini dapat digunakan sebagai peluang trading mengikuti kontinuasi kenaikan berikutnya menuju resisten psikologis hingga kisaran Rp2.570

3. HRUM dengan target trading di kisaran Rp2.250-Rp2.350.

Harga minyak mentah dunia yang berada pada level terendah sejak sepuluh tahun terakhir dan valuasi sektor yang cukup murah, membuat emiten pertmbangan ini menarik untuk diakumulasi secara jangka menengah pada kisaran Rp2.250-Rp2.350.

4. WSBP dengan target trading di kisaran Rp497-Rp520.

Pola perbaikan momentum dalam tren jangka pendek dan menengah pada emiten konstruksi ini dapat digunakan sebagai peluang trading mengikuti kontinuasi kenaikan berikutnya menuju resisten psikologis di level Rp497-Rp520. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

17 PAJK Teregistrasi di OJK, Transaksi Tembus Rp2 Triliun

Jakarta - Pada awal 2025, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) merilis Peraturan OJK (POJK) No. 4… Read More

7 hours ago

Dukung SDM Unggul, BTN Jalin Sinergi dengan Dunia Pendidikan

Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Nixon LP Napitupulu menyampaikan sambutan saat acara… Read More

8 hours ago

Rangkaian Undian Tabungan Simpeda 2025

Asbanda dan para direksi Bank Pembangunan Daerah, mengunjungi Border Post RI Skouw & Papua New… Read More

8 hours ago

Gelar Welcoming Dinner Undian Tabungan Simpeda, Pj Gubernur Papua Sambut Direksi BPDSI

Jayapura – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Mayjen (Purn) Ramses Limbong menyambut jajaran direksi Bank Pembangunan… Read More

9 hours ago

Warga Tangjungpakis Raup Rupiah dari Sampah Plastik Berkat PHE ONWJ

Jakarta – Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) terus menunjukkan komitmennya dalam… Read More

9 hours ago

BSI Luncurkan BEWIZE, Targetkan Pertumbuhan Nasabah hingga 50 Persen

Jakarta – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) atau BSI akan meluncurkan platform bisnis BEWIZE… Read More

11 hours ago