Categories: Perbankan

RUPST Maybank Angkat Komisaris dan Bagi Dividen Rp493,49 Miliar

Jakarta – PT Bank Maybank Indonesia, Tbk. hari ini (25/03) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Paparan Publik di Kantor Pusat Maybank Indonesia, Senayan, Jakarta.

Dalam kesempatan ini, Maybank Indonesia menerima pengunduran diri Dato’ Sri Abdul Farid Bin Alias sebagai Presiden Komisaris efektif 1 Mei 2022 dan menyetujui pengangkatan Dato’ Khairussaleh Ramli sebagai Presiden Komisaris untuk masa jabatan efektif sejak 1 Mei 2022 dan setelah diperolehnya persetujuan dari Regulator.

RUPST juga menyetujui pengangkatan Dato’ Zulkiflee Abbas Abdul Hamid sebagai Komisaris Maybank Indonesia untuk masa jabatan efektif sejak ditutupnya RUPST dan setelah diperolehnya persetujuan dari Regulator terkait sampai dengan penutupan RUPST 2025, serta menyetujui untuk mengangkat kembali Achjar Iljas sebagai Komisaris Independen Maybank Indonesia untuk masa jabatan terhitung sejak ditutupnya RUPST sampai dengan penutupan RUPST Perseroan tahun 2025.

Perseroan juga menerima pengunduran diri David Formula sebagai Direktur Perseroan terhitung efektif 18 Mei 2022.

Selain itu, para pemegang saham juga menyetujui penggunaan laba bersih Perseroan untuk tahun buku yang berakhir 31 Desember 2021 sebesar Rp1.64 triliun dimana maksimal Rp493,49 miliar atau 30% akan dibagikan sebagai dividen tunai kepada pemegang saham. Adapun nilai per sahamnya sebesar Rp6,47 dan sisanya sebesar Rp1.15 triliun atau 70% ditetapkan sebagai Laba Ditahan.

Dengan perubahan yang ada, susunan pengurus anggota Dewan Komisaris dan Direksi menjadi sebagai berikut:

Dewan Komisaris

  1. Presiden Komisaris: Dato’ Sri Abdul Farid Bin Alias (*)
  2. Presiden Komisaris :Dato’ Khairussaleh Ramli (*)
  3. Komisaris: Edwin Gerungan
  4. Komisaris:Datuk Lim Hong Tat
  5. Komisaris:Dato’ Zulkiflee Abbas Abdul Hamid (*)
  6. Komisaris Independen: Budhi Dyah Sitawati
  7. Komisaris Independen: Achjar Iljas
  8. Komisaris Independen: Hendar
  9. Komisaris Independen: Putut Eko Bayuseno

Dewan Direksi

  1. Presiden Direktur :Taswin Zakaria
  2. Direktur: Thilagavathy Nadason
  3. Direktur: Irvandi Ferizal
  4. Direktur: Effendi Hengki
  5. Direktur: Muhamadian Rostian
  6. Direktur: Widya Permana
  7. Direktur: Steffano Ridwan
  8. Direktur: Ricky Antariksa
  9. Direktur: David Formula (*)

Berikut adalah ketentuan-ketentuan mengenai perubahan jajaran komisaris dan direksi:

  • Masa jabatan Dato’ Sri Abdul Farid Bin Alias sebagai Presiden Komisaris Maybank Indonesia akan berakhir pada tanggal 1 Mei 2022;
  • Pengangkatan Dato’ Khairussaleh Ramli sebagai Presiden Komisaris Maybank Indonesia akan berlaku efektif secepat-cepatnya setelah tanggal 1 Mei 2022 dan setelah mendapat persetujuan dari Regulator terkait. Dengan demikian pengangkatan yang akan berlaku baginya adalah sesuai dengan keputusan dari Regulator terkait;
  • Pengangkatan Dato’ Zulkiflee Abbas Abdul Hamid sebagai Komisaris Maybank Indonesia akan berlaku efektif setelah mendapat persetujuan dari Regulator terkait. Dengan demikian pengangkatan yang akan berlaku baginya adalah sesuai dengan keputusan dari Regulator terkait;
  • Masa jabatan Bapak David Formula sebagai Direktur Maybank Indonesia akan berakhir pada tanggal 18 Mei 2022.

 

Editor: Rezkiana Nisaputra

Evan Yulian

Recent Posts

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

6 mins ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

6 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

6 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

7 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

9 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

11 hours ago