News Update

RUPS HM Sampoerna Tunjuk Presdir Baru

Jakarta–PT HM Sampoerna Tbk menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) 2016. Dalam rapat tersebut, Perseroan memutuskan untuk merubah susunan dewan direksi, salah satunya menunjuk Mindaugas Trumpaitis sebagai Presiden Direktur (Presdir) menggantikan Paul Janelle.

Paul Janelle yang sebelumnya menjabat sebagai Presdir HM Sampoerna, akan menjabat posisi barunya yakni manajemen senior di induk perusahaan Sampoerna, Philip Morris International Inc. (PMI). Selain itu, Perseroan juga menunjuk Michael Scharer sebagai direktur yang membawahi operasional menggantikan Peter Haase yang memasuki masa pensiun. (Baca juga: Kuartal III, Pendapatan Bersih HM Sampoerna Rp31,8 Triliun)

Mindaugas mengaku siap bekerja sama dengan tim Sampoerna yang sangat berbakat untuk memastikan terwujudnya visi jangka panjang perseroan, sebagaimana tertuang dalam Filosofi Tiga Tangan, yakni untuk sepenuhnya mendukung para konsumen dewasa, karyawan dan mitra usaha, serta masyarakat luas.

“Saya sangat senang dan merupakan sebuah penghargaan luar biasa bagi saya untuk memimpin salah satu perusahaan terkemuka di Indonesia,” ujar Mindaugas dalam keterangannya, di Jakarta, Jumat, 18 November 2016.

Mindaugas telah bergabung dengan Philip Morris International selama 18 tahun, dimana selama tiga tahun terakhir dia memimpin Rothmans, Benson & Hedges Inc, yang merupakan afiliasi PMI di Kanada. Sebelumnya, ia bertugas sebagai Managing Director di afiliasi PMI di Meksiko. Beliau juga dipercaya mengelola bisnis Philip Morris International di negara-negara Baltik dan Finlandia. (Selanjutnya: Rekam jejak mumpuni)

Page: 1 2

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Intip Strategi Zurich Topas Life Pacu Pertumbuhan Bisnis

Jakarta - Zurich Topas Life terus memperkuat posisinya di industri asuransi dengan beragam inovasi digital… Read More

58 mins ago

IHSG Berpeluang Terkoreksi, Simak 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

1 hour ago

Allianz Syariah Ajak Masyarakat Pahami Pentingnya Perlindungan Asuransi

Jakarta - PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia (Allianz Syariah) terus berupaya meningkatkan literasi masyarakat tentang… Read More

9 hours ago

BPJS Ketenagakerjaan Terapkan Strategi Baru untuk Tangkal Fraud

Jakarta – Pesatnya perkembangan teknologi di era modern tidak hanya membawa kemudahan, tetapi juga meningkatkan… Read More

9 hours ago

Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan, Bank Mandiri Taspen Hadirkan Program Wirausaha

Jakarta - Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) terus menunjukkan komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan para nasabahnya,… Read More

9 hours ago

OJK Sebut Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Masih Evaluasi Internal

Jakarta – Rencana aksi korporasi BTN untuk mengakuisisi bank syariah lain masih belum menemukan titik terang. Otoritas… Read More

11 hours ago