Moneter dan Fiskal

Rupiah Strong, Aliran Modal Asing Rp22,06 Triliun Masuk RI

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Mei 2024, aliran modal asing masuk atau capital inflow ke Indonesia senilai Rp22,06 triliun.

Berdasarkan data transaksi yang dihimpun BI periode 13 hingga 16 Mei 2024, nonresiden di pasar keuangan domestik tercatat beli neto Rp22,06 triliun.

Aliran modal asing di minggu ketiga April 2024, mencatatkan aliran modal asing masuk di pasar SBN dan Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI). 

Baca juga: Cadangan Devisa Turun, Bos BI: Tak Perlu Insecure

“Terdiri dari beli neto Rp5,30 triliun di pasar SBN dan jual neto Rp2,40 triliun di pasar saham, serta beli neto Rp19,17 triliun di SRBI,” kata Asisten Gubernur BI, Erwin Haryono dalam keterangan resminya dikutip 18 Mei 2024.

Sementara itu, premi risiko investasi atau premi credit default swaps (CDS) Indonesia 5 tahun turun ke level 68,98 bps per 16 Mei 2024, dibandingkan dengan 71,58 bps per 10 Mei 2024.

Dengan demikian, selama tahun 2024, berdasarkan data setelmen sampai dengan 16 Mei 2024, nonresiden jual neto Rp42,27 triliun di pasar SBN dan jual neto Rp2,05 triliun di pasar saham. Kemudian, beli neto Rp53,18 triliun di SRBI.

Selain itu, BI juga melaporkan perkembangan nilai tukar 13 sampai 17 Mei 2024. Tercatat, nilai tukar per hari Kamis (16/5), rupiah ditutup di level (bid) Rp15.920 per dolar AS, dan dibuka pada level (bid) Rp15.940 per dolar AS pada Jumat (17/5).

Baca juga: Tren Ekspor Logam Mulai Melonjak di Tengah Penguatan Dolar AS

Lalu, yield SBN (Surat Berharga Negara) 10 tahun turun ke 6,86 persen pada Kamis (16/5) dan kembali turun ke level 6,75 persen pada Jumat (17/5).

Sementara untuk indeks dolar (DXY) melemah ke level 104,46 dan yield UST (US Treasury) dengan tenor 10 tahun naik ke level 4,375 persen. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Kemenkop dan BNI Dorong Petani Bisa Akses Pembiayaan Formal Melalui Koperasi

Yogyakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) RI terus mendorong petani agar memilik akses ke pembiayaan formal.… Read More

4 hours ago

Tantangan Makin Kompleks, Ini Syarat Agar Industri E-Commerce Terus Tumbuh

Jakarta – Persaingan industri e-commerce semakin ketat. Pelaku bisnis harus beradaptasi dengan melakukan inovasi dan… Read More

4 hours ago

Dasco Bantah Isu Sri Mulyani Mundur dari Kabinet Merah Putih

Jakarta – Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco membantah isu terkait Menteri Keuangan (Menkeu) Sri… Read More

7 hours ago

Bayar Sekali Tap! Bank Mandiri Rilis QRIS Tap di Livin’ by Mandiri

Jakarta – Bank Mandiri resmi meluncurkan fitur QRIS Tap melalui aplikasi Livin’ by Mandiri sebagai… Read More

8 hours ago

Proyek Gas di Indonesia Berpotensi Hambat Komitmen Perubahan Iklim

Jakarta – Indonesia memiliki cadangan gas yang besar dengan kebutuhan biaya pengembangan infrastruktur mencapai USD32,42… Read More

13 hours ago

Di Atas Industri! Laba Bank Kaltimtara Tumbuh 37,93 Persen di 2024 jadi Rp549,73 Miliar

Jakarta - Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Bank Kaltimtara) mencatatkan pertumbuhan laba… Read More

22 hours ago